Hasil Survei Sendiri, Elektabilitas Golkar Tertinggi
jpnn.com - JAKARTA - Partai Golkar semakin percaya diri menghadapi pemilu legislatif (pileg) 9 April mendatang. Pasalnya, berdasarkan hasil survei internal mereka, elektabilitas partai berlambang pohon beringin itu tidak terkejar oleh partai-partai lain.
"Hasilnya elektabilitas Golkar nomor satu dengan 21 persen, PDIP 15 persen, kemudian disusul Demokrat dan Gerindra," kata Sekjen Partai Golkar Idrus Marham di gedung KPU, Menteng, Jakarta, Selasa (11/3).
Menurut Idrus, survei tersebut digelar bulan Januari lalu dengan responden 32 ribu orang yang tersebar di 77 dapil. Survei sendiri dilakukan oleh empat lembaga yang menurutnya memiliki kredibilitas dan metode yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.
"Ada LP3S, IndoBarometer, Celebes dan ada satu lagi," papar Idrus.
Namun, lanjutnya, hasil tersebut tidak membuat Golkar berpuas diri. Menurutnya, tanpa kerja keras kader di semua tingkat bukan tidak mungkin prediksi keempat lembaga itu meleset.
"Golkar berpandangan bahwa survei hanyalah alat untuk merekam saja. Kondisi riil di lapangannya tidak statis. Ini kan hasil bulan Januari, bisa saja berubah," pungkasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Partai Golkar semakin percaya diri menghadapi pemilu legislatif (pileg) 9 April mendatang. Pasalnya, berdasarkan hasil survei internal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Polres Pematangsiantar Siap Berikan Keamanan di TPS Saat Pilkada Berlangsung
- Temuan Perludem: Ribuan Kasus Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN di Pilkada Serentak 2024
- Jenderal Sigit Pastikan Kesiapan Polri Jelang Pilkada Serentak 2024
- BKD Banten Periksa Pejabat Kesbangpol Soal Spanduk Kontroversial, Sanksi Menanti