Hasil Survei SMRC Tak Pengaruhi Dukungan Golkar kepada Airlangga
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Golkar Ahmad Doli Kurnia menyebut parpolnya tidak berencana mengubah dukungan kepada Airlangga Hartarto untuk menjadi Capres 2024 menyikapi survei teranyar SMRC.
"Ya, sampai sejauh ini, kalau Golkar, tidak ada perubahan keputusan. Kalau ditanya, Golkar calon presidennya siapa? Pak Airlangga Hartarto," kata Doli ditemui di Jakarta Pusat, Jumat (18/11).
Ketua Komisi II DPR RI itu mengatakan Golkar menghormati tiap hasil survei menyambut Pilpres 2024 dan akan dijadikan bahan membuat kebijakan.
"Buat kami untuk mengatur strategi yang lebih tepat lagi, kalau memang kami anggap itu sebagai sesuatu yang baru, begitu," kata Doli.
Sebelumnya, SMRC dalam survei terbaru menyebut suara Golkar akan meningkat pada Pileg 2024 apabila mengusung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo jadi Capres 2024.
Hal itu diketahui berdasarkan survei eksperimental yang dilakukan SMRC terhadap 267 responden pada 3-9 Oktober yang lalu.
SMRC mencatat elektabilitas Golkar mencapai 11 persen dan berada di urutan ketiga jika Pileg 2024 dilaksanakan pada saat survei digelar.
Namun, elektabilitas Golkar akan terkerek menjadi 17 persen atau naik 6 persen bila mencalonkan Ganjar.
Elite Golkar Ahmad Doli Kurnia menyebut Capres 2024 parpolnya tetap Airlangga Hartarto meskipun survei SMRC mengunggulkan Ganjar Pranowo.
- Survei SMRC, Elektabilitas Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi Bersaing Ketat
- Ada Dukungan KIM Plus kepada Pram-Doel, Golkar Jaksel Solid Memenangkan RIDO
- Kader Golkar Ingatkan Semangat Aji Assul untuk Memperbaiki Kekurangan Rezim Matakali
- Menko Airlangga Beberkan Upaya Pemerintah Menjaga Sektor Industri Dalam Negeri
- Menko Airlangga Hartarto Dorong Akselerasi Kemajuan Ekosistem Ekonomi Syariah
- Doli Usul Pembentukan Omnibus Law UU Politik, Diharapkan Sah Pas Awal Pemerintahan Prabowo