Hasil Tes DNA Negatif, DJ Verny: Saya Minta Maaf
jpnn.com, JAKARTA - DJ Verny Hasan akhirnya meminta maaf pada aktor Denny Sumargo terkait tuduhan sebagai ayah biologis dari anaknya, Allesa Anjani.
Diketahui, hasil tes DNA pada 8 Februari lalu membuktikan bahwa Denny Sumargo bukanlah ayah biologis Allesa.
"Saya di sini mau mengakui atas kesalahan saya 6 tahun lalu. Di sini, saya bertanggung jawab atas apa yang sudah terjadi. Hasil tes DNA sudah keluar dan ternyata tidak cocok," ujar Verny saat jumpa pers di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis (7/3).
Baca juga: Denny Sumargo Akan Menikah, DJ Verny Minta Anaknya Diakui
Lanjut Verny, dirinya juga sudah mengungkapkan permohonan maaf kepada Denny Sumargo beserta ibunya. Sebab, tudingannya terbukti salah.
"Kalau misalkan saya salah, saya akan bilang salah. Keluarga saya juga akan meminta maaf kepada keluarga Denny, kepada keluarga besar Densu (sapaan akrab Denny Sumargo) dan fannya juga. Kalau hasil DNA-nya tidak cocok, mungkin saya yang salah. Jadi, saya maaf pada semuanya," ungkapnya.
Baca juga: Denny Sumargo: La Tahzan, Innallaha Ma'ana
Saat hasil tes DNA keluar, Verny mengaku menunggu Densu untuk mengambilnya bersama. Namun, saat ditanya alasannya ngotot ingin tes DNA ulang, Verny tak menjelaskan.
DJ Verny Hasan akhirnya meminta maaf pada aktor Denny Sumargo terkait tuduhan sebagai ayah biologis dari anaknya, Allesa Anjani.
- Nonton Film 2nd Miracle in Cell No. 7, Denny Sumargo Menangis
- Batal Tayangkan Podcast Ayah Natasha Wilona, Denny Sumargo: Cukup Sensitif
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Ratna Sarumpaet, Pelaku Pemerasan Penonton DWP Ditangkap
- Ini Alasan Denny Sumargo Tak Menayangkan Podcast dengan Ayah Natasha Wilona
- Denny Sumargo Bakal Liburan Natal ke Singapura Bareng Istri dan Anak
- Denny Sumargo Ungkap Alasan Mundur dari Polemik Donasi Agus