Hasil UEFA Nations League: Prancis Rebut 3 Poin Pertama, Belanda Makin Perkasa

jpnn.com - UEFA Nations League 2022/23 memainkan sejumlah parta menarik pada Jumat (23/9/2022) dini hari WIB.
Tim-tim raksasa berhasil meraih kemenangan di laga ini, seperti Prancis, Belanda, Belgia, hingga Kroasia.
Di Liga A Grup 1, Prancis akhirnya merebut tiga poin pertama di UEFA Nations League 2022/23.
Tim Ayam Jantan menang 2-0 atas Austria di Stade de France, Saint-Denis. Dua gol kemenangan Prancis dibukukan oleh Kylian Mbappe dan Olivier Giroud.
Hasil ini membuat Prancis sukses memelihara asa untuk tetap berada di Liga A UEFA Nations League. Antoine Griezmann dan kolega kini menempati peringkat ketiga dengan lima poin dari lima laga.
Beralih ke Liga A Grup 4, Belanda terus melanjutkan dominasinya. Terkini, De Oranje menang 2-0 saat bertandang ke markas Polandia berkat gol-gol dari Cody Gakpo dan Steven Bergwijn.
Tambahan tiga poin membuat Belanda kian kukuh di puncak klasemen Grup 4 dengan 13 poin, hasil empat kali menang dan sekali seri.
Semenatara itu, Belgia dan Kroasia juga meraih hasil positif dengan skor identik dini hari tadi.
Berikut hasil UEFA Nations League. Prancis rebut 3 poin pertama, Belanda makin perkasa.
- Gegara Melakukan Tekel Keras, Mbappe Kena Sanksi Larangan Main Satu Pertandingan
- Real Madrid vs Arsenal: Momen Kylian Mbappe Menebus Dosa?
- Presiden Macron: Serangan Israel di Beirut Tak Dapat Diterima
- Erick Thohir Bersama Legenda Belanda Mulai Membicarakan Program Pembinaan Pemain
- Prancis Apresiasi Polres Tanjung Priok Tangkap Pelaku Pembegalan Warganya
- Liga Spanyol: Kylian Mbappe Cetak Brace, Real Madrid Memuncaki Klasemen