Hasil Uji Publik Kurikulum Baru Segera Digodok
Selasa, 01 Januari 2013 – 16:28 WIB

Hasil Uji Publik Kurikulum Baru Segera Digodok
JAKARTA – Uji publik perubahan kurikulum pendidikan 2013 memang telah usai. Namun Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) masih harus melakukan sejumlah tahapan lagi. Yakni finaliasai internal yang kemudian diserahkan kepada tim narasumber kurikulum.
Uji publik sendiri berhasil menjaring sekitar 7000 masukan. Kepala Pusat Informasi dan Humas (PIH) Kemdikbud, Ibnu Hamad saat dikonfirmasi JPNN, Selasa (1/01) menyebutkan, Mendikbud Mohammad Nuh dalam rapat pimpinan Jumat akhir pekan kemarin sudah menginstruksikan agar Kepala Balitbang Kemdikbud melakukan finalisasi atas hasil uji public tersebut.
“Targetnya tanggal 3 Januari sudah ada finalisasi di internal Kemdikbud. Hasil itulah yang nantinya akan dibawa kepada tim narasumber kurikulum tanggal 4 Januari untuk pengamblan keputusan,” kata Ibnu Hamad.
Baca Juga:
Sebelumnya Mendikbud Mohammad Nuh juga menyampaikan bahwa dalam finalisasi hasil uji public kurikulum 2013 yang tengah dilakukan, tim akan menyaring 7000 masukan selama uji publik. Hal itu untuk memilih masukan-masukan yang dapat diakomodir dalam perubahan kurikulum.
JAKARTA – Uji publik perubahan kurikulum pendidikan 2013 memang telah usai. Namun Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) masih
BERITA TERKAIT
- Beasiswa Pelatihan Guru 2025: 500 Guru Siap Menjadi Agen Perubahan Pendidikan
- Tingkatkan Daya Saing Dosen, UTB Gelar Sosialisasi Bareng Kepala LLDIKTI Wilayah IV
- Dukung Asta Cita, Universitas HKBP Nommensen Kolaborasi dengan BTN
- Sekolah Cahaya Rancamaya Wakili Jabar di Program SMA Unggul Garuda Transformasi 2025
- Usaha Felicia Putri Diterima Kuliah di Harvard University Bisa Dicontoh
- Prodi Manajemen dan Informatika Bahas Cara Membangun Ekosistem Digital HR yang Aman