Hasil VNL 2023: Prancis & Argentina Merajalela Buka Pekan Ketiga
jpnn.com - ANAHEIM - Dua tim besar bola voli putra dunia, Prancis dan Argentina menjadi-jadi di partai pertama mereka pada Week 3 Volleyball Nations League atau VNL 2023, Rabu (5/7) pagi WIB.
Anaheim Convention Center di Anaheim, kota yang merupakan rumah buat Disneyland Resort Amerika Serikat, menjadi saksi keperkasaan Prancis dan Argentina.
Prancis menghancurkan Iran 3-0 (25-18, 25-22-, 25-19).
Timothee Carle, Stephen Boyer, dan pria-pria Prancis lainnya bermain nyaman di partai ini.
Tiga pemain Prancis berupaya mengeblok smes Morteza Sharifi. Foto: Volleyball World
Carle menjadi pendulang angka terbanyak, 17 poin (12 kill, dua block, dan tiga ace)
Iran melalui bintangnya Morteza Sharifi dan sang kapten Mohammad Seyed sesekali menunjukkan perlawanan.
Namun, Prancis kadung percaya diri dan terus menggebuk Iran.
Hasil VNL 2023 putra: Prancis dan Argentina menyusul Italia dan Jepang yang menang di partai pertama pekan ketiga.
- Pemimpin Iran: Serangan Israel Tak Bisa Dianggap Remeh
- Pelatih yang Pernah Menghancurkan Argentina Akan Menghadapi Timnas Indonesia
- Lionel Messi Hattrick, Argentina Cukur Bolivia
- Israel Siapkan Serangan Besar terhadap Republik Islam Iran, Amerika Ikut Dilibatkan
- Kamala Harris Jadi Presiden AS, Republik Islam Iran Jangan Berharap Punya Senjata Nuklir
- Iran Bersumpah Hancurkan Israel Bila Diserang