Hasto: Kami Diajarkan Ibu Megawati Menggelorakan Semangat Kebangsaan
PDIP Gelar 'Imlekan Bareng Banteng'

jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP ikut merayakan Imlek 2021 lewat sebuah acara bertajuk 'Imlekan Bareng Banteng'.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan perayaan Imlek yang digelar bertajuk "Imlekan Bareng Banteng" merupakan wujud nyata keseriusan partainya merawat kebinekaan.
"Ya inilah PDI Perjuangan sebagai rumah kebangsaan Indonesia raya, kami selalu diajarkan oleh Ibu Megawati Soekarnoputri bagaimana harus selalu menggelorakan semangat kebangsaan, semangat Indonesia untuk semua," kata Hasto ketika berbicara di perayaan Imlek 2021 bertajuk "Imlekan Bareng Banteng" yang digelar DPP PDIP di Jakarta, Jumat (12/2).
Karena itu, Hasto mengatakan, dengan perayaan Imlek ini bisa dilihat bagaimana Indonesia dibangun oleh semuanya dengan cara gotong royong termasuk juga kelompok Tionghoa.
Hasto mengatakan kebudayaan membentuk jati diri Indonesia sebagai bangsa.
Beragam suku agama telah membentuk identitas nasional.
Dia mencontohkan, pebulu tangkis Rudi Hartono yang berdarah Tionghoa telah menjadi idolanya sejak kecil.
Hasto meyakini semangat Rudi saat itu adalah bagaimana Merah Putih berkibar, tak ada bicara soal warna kulitnya atau genetik dirinya.
'Imlekan Bareng Banteng' merupakan wujud nyata keseriusan PDIP merawat kebinekaan. PDIP diajarkan Ibu Megawati Soekarnoputri untuk selalu menggelorakan semangat kebangsaan, Indonesia untuk semua.
- KPK Absen Sidang Praperadilan, Pengacara Hasto: Semoga Ini Bukan Akal-akalan
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano
- Banyak Gugatan Hasil Pilkada 2024, Legislator PDIP Kritik Kerja KPU
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh
- Selesai Diperiksa KPK, Hasto Jawab 52 Pertanyaan Pengulangan