Hasto Pastikan Presiden Jokowi Hadiri Rakernas PDIP di Bali
jpnn.com, DENPASAR - Presiden Joko Widodo yang hari ini (23/2) melakukan kunjungan kerja di Bali tak hanya meninjau program-program pemerintah. Sebab, presiden yang beken disapa dengan panggilan Jokowi itu juga bakal menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III PRI Perjuangan di kawasan Sanur, Denpasar.
Sekretaris Jenderal PDIP Hasti Kristiyanto menyatakan, agenda Presiden Jokowi di Bali sebenarnya sudah sangat padat. Namun, mantan gubernur DKI itu sudah menyampaikan konfirmasi untuk hadir pada rakernas partai berlambang kepala banteng itu pada pukul 14.00 waktu Indonesia tengah (WITA).
“Hadir sebagai presiden Indonesia sekaligus sebagai pemimpin yang lahir dalam proses kepemimpinan di PDIP sejak jadi wali kota, gubernur dan jadi presiden,” ujar Hasto di sela-sela lokasi Rakernas III PDIP.
Hanya saja, sambung Hasto, Rakernas PDIP kali ini memang bersifat tertutup. Sebab, partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu membutuhkan ketenangan untuk mengajak kader-kadernya berkontemplasi.
“Pada kesempatan ini kami ingin mengontemplasikan seluruh misi kepartaian. Merumuskan secara jernih jawaban dari PDIP tentang berbagai persoalan bangsa dan negara,” tegasnya.
Ketua Panitia Pengarah Rakernas PDIP Sukur Nababan mengatakan, partainya sedang menggenjot konsolidasi untuk menghadapi Pilkada 2018 dan Pemilu 2019. Karena itu, Rakernas III PDIP digelar tertutup agar fokus membahas strategi pemenangan.
“Rakernas ketiga ini sangat strategis sekali bagi kami sebagai partai politik. Ini jadi konsolidasi terakhir internal kami sebelum kami menghadapi pilkada dan Pemilu 2019,” ujar ketua DPP PDIP Bidang Pemuda dan Olahraga itu.
Pada kesempatan sama, Ketua Panitia Pelaksana Rakernas III PDIP I Wayan Koster menambahkan, saat ini proses registrasi peserta sedang berlangsung. “Total ada 1.397 peserta,” sebutnya.
Rakernas III PDIP di Bali merupakan forum strategis untuk konsolidasi terakhir dalam menghadapi Pilkada Serentak 2018 dan Pemilu 2019.
- Deddy PDIP: Saya Tersinggung, Pak Prabowo Diperlakukan Seperti Itu di Solo
- Soal Penurunan Paket Bergambar Paslon, Ronny PDIP Minta Bawaslu Bergerak
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Hasto PDIP: Bu Megawati Mencoblos di Kebagusan bareng Keluarga
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi