Hasto PDIP Blak-blakan soal Alasan Tak Mengusung Anies di Pilkada Jabar 2024
"Akhirnya dipilihlah Bung Ronal untuk mendampingi Pak Jeje," kata dia.
Hasto mengaku PDI Perjuangan selama mencari kandidat untuk Pilkada Jabar 2024 menerima aspirasi agar parpol berkelir merah bisa mengusung Anies, Susi Pudjiastuti, atau Sandiaga Uno.
"Bagian sebenarnya dari aspirasi publik," kata pria kelahiran Yogyakarta itu.
Namun, kata Hasto, suasana kebatinan masyarakat Jabar menghendaki putra daerah bisa memimpin provinsi beribu kota Bandung.
"Mereka mengharapkan cagub-cawagub itu berasal dari kalangan mereka. Maka, akhirnya diputuskan Jeje dan Ronal," kata dia.
Hasto mengatakan Ono nantinya akan ditugaskan PDI Perjuangan pada Pilkada Jabar 2024 sebagai Ketua Tim Pemenangan Jeje-Ronal.
Sebab, kata pria berkacamata itu, Ono sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Jabar bisa mengkonsolidasikan kekuatan partai dan berpengalaman di politik.
"Dengan pengalaman yang luas sebagai anggota DPR RI, maka kepemimpinan Pak Ono Surono untuk menjadi ketua tim pemenangan itu lebih dibutuhkan, apalagi wilayah Jabar yang begitu luas," kata Hasto.
PDIP tidak mengusung Anies Baswedan dan menetapkan Jeje Wiradinata - Ronal Sunandar Surapradja sebagai cagub - cawagub di Pilkada Jabar 2024.
- Megawati Bakal Melakukan Pertemuan Khusus dengan Paus Fransiskus di World Leaders Summit
- Megawati Soekarnoputri Tiba di Roma untuk Menghadiri World Leaders Summit
- Bicara di Hadapan Menteri Nusron, Deddy PDIP Desak Pengusutan Skandal Pagar Laut
- Gas Elipiji 3 Kg Bersubsidi Langka Menjelang Hari Raya, Brando Susanto PDIP Merespons
- Gusur PDIP, Gerindra Memuncaki Survei Terbaru Indikator
- Survei Indikator: Elektabilitas Prabowo Jauh Tinggalkan Anies & Ganjar