Hasto Puji Airlangga, Pertanda Bakal Bersanding dengan Ganjar?
jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto melontarkan pujian terhadap sosok Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.
Hasto melontarkan pujian dengan menyebut Ketua Umum DPP Partai Golkar itu telah teruji saat mendapatkan amanah dari Presiden Jokowi untuk mengatasi pandemi Covid-19.
Selain teruji menangani pandemi Covid-19, Hasto juga menyebut Airlangga teruji membawa ekonomi Indonesia tetap tumbuh di saat pandemi.
"Pak Airlangga sudah teruji dalam (menangani) pandemi, mengatasi pandemi."
"Pertumbuhan ekonomi kita (Indonesia) juga tetap mencapai kemajuan yang diakui oleh dunia," ujar Hasto di Jakarta, Senin (17/7).
Hasto mengemukakan hal tersebut di sela-sela pelatihan juru kampanye (jurkam) pemenangan Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024 di iNews Tower, Jakarta.
Menurut Hasto, dengan fakta-fakta yang ada maka pertemuan kandidat presiden yang didukung PDIP Ganjar Pranowo dengan Airlangga, sangat produktif.
"Pertemuan tersebut sangat positif dan kehadiran Pak Airlangga pada puncak peringatan Bulan Bung Karno memang punya makna positif, dibandingkan mengirimkan utusan di acara yang lain," katanya.
Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto memuji Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, pertanda akal bersanding dengan Ganjar?
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Ahmed Zaki Iskandar Minta Kader Golkar Bekerja Keras Memenangkan Ridwan Kamil-Suswono
- Golkar Dorong DPR Bentuk Panja untuk Memelototi Kasus Tom Lembong
- Rapat Bareng Jaksa Agung, Legislator Golkar Bertanya Kinerja PPA Kejagung
- Golkar Jakarta Instruksikan Kadernya Door-to-Door Demi Menangkan Ridwan Kamil-Suswono
- Deddy Komisi II: Ketika Presiden Jadi Jurkam, Kita Hilang Harapan Pemilu Jurdil