Hasto Sampaikan Salam Cinta dari Bu Mega, Kader Banteng Serentak Jawab: Siap!
jpnn.com, JAKARTA - Ribuan kader PDI Perjuangan masih bersemangat mengikuti kampanye terbuka partai besutan Megawati Soekarnoputri itu di Parkir Timur Senayan Jakarta, Minggu (31/3) sore. Warna merah mendominasi.
Massa semakin bersemangat saat Candil Seurieus dengan lengkingan suaranya menyuguhkan tembang lawas. Massa pun berjoget di tengah rintik hujan yang membasahi kawasan Senayan.
Semangat semakin besar meskipun diguyur hujan. Beragam atribut partai, seperti bendera PDIP berkibar-kibar. Kampanye itu dihadiri Jurkamnas PDIP Tjahjo Kumolo, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, dan sejumlah caleg partai.
"Ini adalah kampanye dalam satu napas pemenangan untuk Pak Jokowi dan KH Ma'ruf Amin, serta PDI Perjuangan," kata Hasto.
Dia menyampaikan salam dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri kepada para kader partai berlambang banteng moncong putih tersebut. Mendengar salam dari Mega via Hasto, itu massa semakin bersemangat.
"Ibu Mega begitu mencintai kader partai, dari ranting, PAC, DPC, seluruh anggota, simpatisan, kader berkumpul menyatakan 17 April berjuang bersama untuk pasangna 01 dan partai nomor 3," kata Hasto. Massa pun menyambut dengan teriakan "siap".
Dia mengatakan dalam debat Sabtu (31/3) melawan Prabowo Subianto, petahana Jokowi menunjukkan kesejatian sebagai seorang pemimpin.
"Yang satu rajin blusukan, betul? Yang satu kerja nyata betul? Itulah Pak Jokowi. Yang satunya, masih terjebak pada memori persoalan masa lalu," ungkapnya.
Ribuan kader PDI Perjuangan masih bersemangat mengikuti kampanye terbuka partai besutan Megawati Soekarnoputri itu di Parkir Timur Senayan Jakarta, Minggu (31/3) sore. Warna merah mendominasi.
- KPK tak Hadir, PN Jaksel Tunda Sidang Praperadilan Hasto Kristiyanto
- Guru Besar Sebut Hasto Punya Hak Perlindungan di Kasus Harun Masiku
- Respons PDIP Semarang soal Kasus Mbak Ita di KPK
- Prabowo Terganjal Beban Pemerintah Terdahulu Untuk Mengentaskan Kemiskinan
- Hasto Ungkap Perkembangan Terbaru Soal Kabar Pertemuan Megawati-Prabowo
- Ini Lho Alasan KPK Belum Tahan Hasto, Ternyata