Hasto Sebut Ganjar-Cak Imin Dipersatukan oleh Imajinasi terhadap Masa Depan, Hmmm
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menilai suasana pertemuan Bakal Capres 2024 Ganjar Pranowo dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berlangsung rileks.
Hasto menyebut Ganjar dan Cak Imin memang bersahabat sejak lama sehingga pertemuan tersebut terasa menggembirakan.
"Jauh dari kesan tegang. Keduanya dipersatukan oleh masa lalu, dan harapan serta imajinasi terhadap masa depan," kata dosen Universitas Pertahanan (Unhan) itu melalui keterangan pers, Jumat (18/8).
Hasto mengatakan sosok Ganjar menunjukkan karakter kepemimpinan yang merangkul dan penuh ketulusan.
"Dalam diri Ganjar, kekuasaan itu bukan force, bukan sebagai rasa ingin berkuasa. Namun, sebagai daya atau power untuk mengabdi dan melayani rakyat," ujar pria kelahiran Yogyakarta itu.
Sementara itu, kata Hasto, Cak Imin menunjukkan kualitas sebagai pemimpin yang berdaulat, cair dalam komunikasi, dan sangat kaya pengalaman politik.
"Kemudian yang terpenting pertemuan tersebut menunjukkan bahwa antara Ganjar dan Cak Imin memiliki basis kultural yang saling melengkapi," ujar dia.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto sampaikan kesan soal pertemuan Ganjar Pranowo dengan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. Singgung imajinasi soal masa depan.
- Hasto dan Yasonna Laoly Dicekal ke Luar Negeri
- Sekjen PDIP Sudah Tersangka, Lalu Bagaimana Sikap KPK soal Harun Masiku? Jawabannya Klasik
- Penetapan Tersangka Hasto Bernuansa Kriminalisasi, Pernyataan Ketua KPK Buktinya
- Hasto Kristiyanto jadi Tersangka, Jokowi: Hehee...
- Hasto Tersangka, Ketua KPK Mengeklaim Punya Alat Buktinya
- Hasto Tersangka Seminggu setelah Jokowi Dipecat PDIP, Apa Kaitannya?