Hasto Sebut Prabowo dan Gibran Tidak Paham Tahapan Pemilu

jpnn.com, JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menganggap pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka tidak mengerti tahapan pelaksanaan pemilihan sehingga Menhan RI itu sudah menyampaikan pidato kemenangan pada pilpres 2024.
Dia berkata demikian demi menjawab pertanyaan awak media soal Prabowo sudah menyampaikan pidato kemenangan pilpres 2024 berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count.
"Jadi, yang melakukan pidato kemenangan, tidak memahami suatu tahapan-tahapan pemilu," kata Hasto menjawab awak media di Gedung High End Jakarta Pusat, Kamis (15/2).
Dosen Universitas Pertahanan (Unhan) itu mengatakan sebuah paslon bisa dinyatakan menang ketika sudah muncul rekapitulasi manual dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Bukan dari hasil quick count, sehingga mulai hari ini kami mengimbau, baik itu media, televisi, untuk fokus dalam perhitungan rekapituliasi KPU, ini seluruh konsentrasi kita di sana," kata Hasto.
Dia mengatakan Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo dan Mahfud Md sudah memfokuskan mata ke rekapitulasi manual.
"Seluruh saksi-saksi dari paslon tiga (Ganjar-Mahfud, red) terus mengawal proses rekapitulasi itu, karena suara rakyat adalah suara Tuhan," kata Hasto. (ast/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menganggap capres Prabowo Subianto tidak mengerti tahapan pelaksanaan pemilihan. Kenapa?
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Aristo Setiawan
- Bukan Hasto, Ini Nama yang Disebut Sebagai Pemberi Suap PAW Harun Masiku
- Saksi Mengaku Hanya Berasumsi Ada Uang Suap dari Hasto
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga
- Wajar Banyak yang Tidak Suka Monolog Gibran, Ini Analisis Efriza
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil