Hasto Tegaskan PDIP Tak Pernah Bajak Kader Partai Lain
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto membantah tudingan yang menyebut partainya membajak kader Partai Demokrat (PD) untuk bergabung ke Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - KH Ma'ruf Amin. (TKN Jokowi - Ma’ruf)
“Kami tidak pernah bajak membajak," ujar Hasto di kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (1/9).
Menurut Hasto, PDI Perjuangan merupakan partai kader yang memiliki akar rumput yang kuat di bawah dan menjunjung tinggi etika politik. "Kami tidak pernah punya tradisi bajak membajak partai lain," katanya.
Hanya saja, kata Hasto, jika ada pihak yang memberikan dukungan kepada Jokowi maka hal itu merupakan bentuk apresiasi atas kepemimpinan Presiden Ketujuh RI itu. Menurut Hasto, mantan gubernur DKI itu memang rajin turun ke bawah dan menyatukan.
"Serta menampilkan arah kepemimpinan Indonesia yang berdaulat, berdikari dan berkebudayaan," ungkapnya.
Soal langkah kader PD Deddy Mizwar ikut mendukung Jokowi, sambung Hasto, hal itu murni merupakan hasil dialog antara calon presiden (capres) petahana dengan mantan wakil gubernur Jawa Barat tersebut. "Intinya apa pun Pak Deddy Mizwar merupakan sosok yang memahami betul Jawa Barat," katanya.
Selain itu, kata Hasto, publik tahu bahwa Jawa Barat merupakan tempat persemaian nilai-nilai nasionalisme dan perjuangan. "Jabar punya semangat Bandung Lautan Api, itu yang membuat kami juga digerakkan untuk merangkul mereka," katanya. (boy/jpnn)
Hasto Kristiyanto menyatakan, PDIP adalah partai kader dengan akar rumput yang kuat dan menjunjung tinggi etika politik sehingga tak membajak kader partai lain.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Megawati Merasakan Getaran Kasih Risma yang Bisa Mengubah Jawa Timur
- Soal Debat Cagub Jatim, Hasto: Bu Risma Menampilkan Kepemimpinan Berakar Prestasi
- Perkuat Risma-Hans, Hasto Konsolidasikan Gerakan di Bondowoso-Situbondo-Banyuwangi
- Soal Jet Pribadi Kaesang, Hasto: Ada Pihak yang Coba Mengendalikan KPK
- RK Bertemu Jokowi Pas Elektabilitas Turun, Hasto: Menunjukkan Mentalitas Kalah
- Berhasil Finis Lari 10K, Hasto PDIP Langsung Sindir Jokowi