Hati-hati, Es Biskuit Ternyata Terkontaminasi Bakteri
jpnn.com - BLITAR - Hasil laboratorium menunjukkan jajanan es biskuit yang membuat 31 siswa SDN Semen 01, Kecamatan Gandusari, Blitar, keracunan November lalu akhirnya keluar.
Berdasar hasil penelitian, di dalam jajanan maut itu ditemukan kuman atau bakteri.
Kepastian tersebut didapat setelah sampel jajanan dan muntahan dikirim ke Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Surabaya.
Hasilnya diterima Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Blitar pada Kamis (1/12).
Di antara enam bakteri, yakni salmonella, E.coli, Staphylococcus aureus, Vibrio cholerae, Clostridium perfringens, dan Bacillus cereus, hanya satu bakteri yang ada di sampel.
''Ya, yang positif (ditemukan) adalah bakteri Bacillus cereus," jelas Kepala Bidang (Kabid) Penanganan Penyakit dan Masalah Kesehatan (P2MK) Christine Indrawaty.
Dia menjelaskan, bakteri yang ditemukan itu merupakan penyebab sejumlah murid mengalami muntah-muntah.
Bakteri atau kuman tersebut mengganggu kekebalan tubuh, terutama pada saluran pencernaan.
BLITAR - Hasil laboratorium menunjukkan jajanan es biskuit yang membuat 31 siswa SDN Semen 01, Kecamatan Gandusari, Blitar, keracunan November lalu
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Simulasi Makananan Bergizi Berjalan di Banyuasin, Cek Daftar Menu Sehat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi