Hati-hati, Jalan Raya Anyer Menuju Pantai Carita Rawan Kriminalitas
"Kami meminta Gubernur Banten Wahidin Halim dapat memerhatikan minimnya PJU di Jalan Pantai Carita-Pantai Anyer, karena ruas jalan itu kewenangan Provinsi Banten," katanya.
Gatot, seorang wisatawan warga Rangkasbitung mengatakan, meski kondisi jalan pesisir pantai Banten bagian barat mulus dengan betonisasi, namun tidak memiliki penerangan jalan.
Bahkan, hampir sebagian besar jalan itu gelap gulita dan sangat menakutkan.
Saat melintas di malam hari ke kawasan Pantai Carita, dia terpaksa menunggu kendaraan yang lain untuk menghindari korban begal motor.
"Kami berharap lampu penerangan di pesisir pantai Banten bagian barat ditambah sehingga wisatawan yang mengendarai roda dua dan roda empat tidak waswas dan ketakutan dibegal," katanya. (antara/jpnn)
Pengusaha wisata di kawasan Pantai Carita, Pandeglang mengeluhkan minimnya penerangan jalan di Jalan Raya Anyer.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Tekan Kriminalitas Jelang Pilkada, Polresta Pekanbaru Sikat 22 Penjahat
- Mengantisipasi Kriminalitas, DPRD Minta Pemprov DKI Memperbanyak Kamera Pengawas
- Kombes Aditya Sebut Kriminalitas di Yogyakarta Bisa Ditekan Selama Lebaran
- Momen Ibu dan Anak Dipertemukan Polisi setelah Terpisah 2 Km di Anyer
- Polisi Rutin Memburu Geng Motor
- Resahkan Warga, 96 Anggota Geng Motor Ditangkap Polisi