Hati Ibu, Menahan Keinginan Cerai demi Kesuksesan Anak
jpnn.com - jpnn.com - Setelah menunggu 20 tahun lamanya, Karin, 59, akhirnya menepati janjinya untuk menggugat cerai suaminya, Donjuan, 60.
Janji itu terkabul tatkala kedua suami istri yang tinggal di kawasan Gunung Anyar, Surabaya itu berhasil menikahkan ketiga putra-putrinya.
Umi Hany Akasah - Radar Surabaya
-----------------------------------------------------
Baru awal Desember lalu, putri bungsu Karin menikah dengan seorang perwira.
Kini, pensiunan guru itu menggugat cerai suaminya di Pengadilan Agama (PA) Klas 1A Surabaya.
Dengan penuh keyakinan nenek dua cucu itu yakin bila keputusan yang diambilnya itu adalah yang terbaik.
”Sebenarnya sudah pengen cerai 20 tahunan. Saat anak-anak masih kecil. Soalnya ada sesuatu kesalahan suami yang tidak termaafkan sampai sekarang,” kata Karin berusaha menutupi kesedihan hatinya di sela-sela gugatan cerainya, Kamis (19/1).
Bersama pengacaranya, wajah maupun sikap Karin memang tampak keibuaan.
Setelah menunggu 20 tahun lamanya, Karin, 59, akhirnya menepati janjinya untuk menggugat cerai suaminya, Donjuan, 60.
- Kimberly Ryder Ungkap Perasaannya Setelah Cerai dari Edward Akbar
- Usai Bercerai dari Andrew Andika, Tengku Dewi Bakal Menetap di Bali?
- Cerai Dari Andrew Andika, Tengku Dewi: Alhamdulillah Banget
- Cerai dari Andrew Andika, Tengku Dewi Dapat Hak Asuh dan Nafkah Anak Rp 20 Juta
- Cerai Atas Kesepakatan Bersama, Asri Welas Ungkap Alasannya
- Resmi Menjanda, Kimberly Rider Puas dengan Hasil Putusan Cerai