Hatta Ajak Hormati Putusan MK
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional yang juga calon wakil presiden 2014, Hatta Rajasa mengajak seluruh pendukungnya untuk menghormati putusan Mahkamah Kontitusi (MK).
Langkah ini ditempuh untuk menjaga kedamaian dan persatuan. Sebab, persatuan bangsa ini adalah kemaslahatan nasional yang harus diutamakan. Hal itu diungkapkan Hatta, lewat cuitan di akun twitternya, @hattarajasa, Sabtu (23/8).
"Saya mengajak seluruh kader dan simpatisan PAN untuk menghormati putusan itu," cuit bekas Menteri Koordinator Perekonomian ini.
Hatta mengajak semua pihak menatap ke depan. Karena dia yakin di masa yang akan datang, bangsa ini akan berkembang dan maju dengan cerah.
Untuk itu, Hatta menegaskan hindari perpecahan sesama warga bangsa. "Perkuat kebersamaan, apapun latar belakang kita," kata Hatta mengingatkan.
Menurutnya, perbedaan bukanlah penghambat untuk bersatu. Perbedaan dan keragaman menjadikan bangsa ini sejak dulu melangkah dalam kebersamaan menghapus tirani dan kezaliman penjajahan.
Tantangan bangsa ini ke depan tidaklah ringan, maka itu diperlukan kebersamaan untuk menjadi pemenang.
"Keberhasilan dan kejayaan bangsa ini terletak pada kemampuan merawat perbedaan dan menjadikannya kekuatan," ungkap Hatta.
JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional yang juga calon wakil presiden 2014, Hatta Rajasa mengajak seluruh pendukungnya untuk menghormati putusan
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya
- Mantan Menkominfo Budi Arie Adukan Tempo ke Dewan Pers