Hatta: Belanda Masih Jauh
Rabu, 18 Agustus 2010 – 15:13 WIB
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Radjasa, enggan berkomentar banyak terkait rencana pemerintah menaikkan Tarif Dasar Listrik (TDL) sebesar 15 persen pada awal tahun 2011. "Sesuatu yang belum pasti. Saya tidak akan mau memberikan komentar apapun. Apalagi itu baru rencana. Belanda masih jauh," kata Hatta kepada wartawan, Rabu (18/8), di kantor Menko Ekonomi, Jakarta.
Meski beberapa asumsi dalam RAPBN 2011 telah memasukkan perhitungan kenaikan TDL dalam range 15 persen, Hatta tetap beranggapan bahwa hal tersebut baru sebatas wacana dan belum ada kepastian. "Itu kan nanti masih harus dibicarakan lagi dengan DPR. Jadi belum pasti. Saya tidak akan mau komentar dululah soal itu," katanya.
Baca Juga:
Hatta pun meminta agar kenaikan TDL sebesar 15 persen yang masih berupa wacana tersebut, tidak terlalu diekspos secara besar-besaran, serta tidak pula ditanggapi dengan kepanikan terutama dari sektor industri. "Sudahlah, saya minta yang begini-begini kalau masih rencana, jangan dulu kita tanggapi. Saya minta kalau bisa, kita bahas berita lain sajalah, ya. Jangan yang seperti-seperti ini," pinta Hatta lagi. (afz/jpnn)
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Radjasa, enggan berkomentar banyak terkait rencana pemerintah menaikkan Tarif Dasar Listrik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Startup Lokal Buktikan Keunggulan di Startup4Industry 2024
- Demi Keberlangsungan UMKM, Tarif PPh Seharusnya Diturunkan, Bukan Naik!
- Kunjungi Desa Tertinggal di Serang, Mendes PDT Yandri Susanto Mengaku Miris
- Meccaya Resmi Luncurkan 88 Acne Cream & Sarijel
- SheTrades Buka Peluang Pengusaha Perempuan RI Go International
- TDN Hadir di Purwokerto, Wujud Komitmen Penuhi Kebutuhan Daging Masyarakat