Hatta Pangkas Anggaran 10 Persen
Kurangi Perjalanan Dinas dan Seminar di Hotel Berbintang
Jumat, 22 Oktober 2010 – 16:46 WIB

Hatta Pangkas Anggaran 10 Persen
JAKARTA — Instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar dilakukan penghematan anggaran belanja negara langsung direspon oleh Kementerian Bidang Perekonomian. Menko Perekonomian Hatta Rajasa memangkas 10 persen anggaran dari belanja 2011. Caranya, dilakukan penghematan di beberapa pos yang dinilai kurang penting.
"Tadi pagi, saya pimpin rapat pimpinan. Akhirnya, kami tetapkan untuk melakukan penghematan anggaran 10 persen dari belanja. Karena belanja di Menko ekonomi ini tidak terlalu besar, yakni sekitar Rp116 miliar, maka kita bisa hemat sekitar Rp11,6 miliar," kata Hatta kepada wartawan di Jakarta, Jumat (22/10).
Baca Juga:
Penghematan yang dilakukan Kemenko ekonomi ini, lanjut Hatta, sebagian besar berasal dari perjalanan dinas keluar negeri, kunjungan dalam negeri, hingga seminar-seminar yang semula sering dilakukan di hotel-hotel berbintang.
"Penghematan ini sudah menjadi kebijakan serius pemerintah. Bukan hanya di kementrian, tapi juga lembaga. Kalau bisa berhemat, maka anggarannya bisa diakomodir untuk infrastruktur lainnya," kata Hatta.
JAKARTA — Instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar dilakukan penghematan anggaran belanja negara langsung direspon oleh Kementerian
BERITA TERKAIT
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang