Hatta Radjasa Tak Otomatis Capres Demokrat
Terkait Pernikahan Ibas-Aliya
Rabu, 23 November 2011 – 07:49 WIB

Hatta Radjasa Tak Otomatis Capres Demokrat
JAKARTA - Partai Demokrat (PD) membantah bersatunya keluarga Susilo Bambang Yudhoyono dan Hatta Rajasa dalam perkawinan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) dan Siti Aliya Rajasa, terkait pemilihan presiden 2014 nanti. Wakil Ketua Umum PD Max Sopacua menegaskan, bahwa Hatta yang sudah banyak diramaikan akan maju dalam pilpres nanti, tidak otomatis menjadi capres yang akan diajukan partainya. Max lantas memastikan, bahwa hingga saat ini, partainya belum bicara capres. Sesuai kesepakatan di internal Demokrat, persoalan capres maupun pemilu paling cepat dibicarakan akhir 2003 nanti. Penetapannya akan dilakukan oleh Majelis Tingi Demokrat yang beranggotakan 9 orang dan dipimpin oleh SBY. "Jadi, tidak ada itu (skenario pencalonan Hatta)," tandasnya, kembali.
"Hubungan cinta kok dihubung-hubungkan dengan politik," bantah Max Sopacua, di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin (22/11). Meski tidak menyalahkan persepsi publik yang muncul, dia menegaskan, bahwa pernikahan keduanya tidak ada hubungan sama sekali dengan Demokrat maupun PAN.
"Orang jatuh cinta itu bukan karena parpol, tapi karena hubungan dua hati, kebetulan saja dua partai itu ada dalam koalisi," imbuhnya, lantas tersenyum.
Baca Juga:
JAKARTA - Partai Demokrat (PD) membantah bersatunya keluarga Susilo Bambang Yudhoyono dan Hatta Rajasa dalam perkawinan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas)
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025