Hatta Tertangkap Membawa 1 Gram Sabu-Sabu
jpnn.com, SIDOARJO - Unit Reskrim Polsek Krian, Sidoarjo membekuk dua kurir pengedar dan pemakai sabu-sabu jaringan di Madura.
Dua tersangaka atas nama Hatta, warga Ngingas Timur dan M Ilyas asal Desa Katerungan Sidoarjo, yang berperan sebagai pengedar sekaligus pemakai narkoba.
Menurut Kapolsek Krian Kompol M. Kholil penangkapan dua tersangka bermula dari laporan masyarakat.
"Setelah ditindaklanjuti, setelah dilakukan pengembangnya dari tangan tersangka Hatta, petugas berhasil menyita barang bukti sabu seberat 1,03 gram yang digenggam pelaku saat hendak melakukan transaksi," ujar Kompol Kholil.
Dari tangan Ilyas, petugas mendapati barang bukti uang hasil penjualan narkoba ke tersangka Hatta senilai Rp 1,1 juta.
Akibat perbuatannya, mereka dijerat pasal 112 ayat 1 UU RI no. 35 tahun 2009 dan pasal 114 ayat 1 UU RI no. 35 tahun 2009. (pul/pojokpitu/jpnn)
Polisi berhasil membekuk Hatta yang membawa sabu-sabu dan hendak melakukan transaksi narkoba.
Redaktur & Reporter : Natalia
- 2 Dua Pengedar Narkoba di Sumsel Diringkus Polisi, Sebegini Barang Buktinya
- Tangkap 28 Pelaku Tindak Pidana Narkotika, Polres Inhu Berkomitmen Selamatkan Generasi Muda
- Simpan Sabu-Sabu dalam Helm, Pria di Musi Rawas Ditangkap Polisi
- Kapolri Klaim Selamatkan 262 Juta Jiwa & Ungkap Narkoba Senilai Rp 31,8 Triliun
- Polisi Tangkap 2 Pengedar Narkoba, Sebegini Barang Buktinya
- Bukan Gegara Stres, Ternyata Ini Alasan Andrew Andika Konsumsi Narkoba