Hatton Gantung Sarung Tinju
Sabtu, 09 Juli 2011 – 16:32 WIB

Hatton Gantung Sarung Tinju
Dia mengakui sudah berpikir untuk mundur sejak kekalahan tersebut. Selang waktu selama lebih dari dua tahun membuatnya yakin pada keputusannya. "Sedikit sulit untuk akhirnya mengambil keputusan ini. Seperti sudah berputar-putar di kepala saya sejak lama. Saya ingin mengakhiri karir saya sehingga bisa melanjutkan hidup," ujarnya.
Baca Juga:
Hatton mulai menapak ke profesional pada 1996, selepas prestasinya meraih perunggu di Kejuaraan Dunia Amatir. Selanjutnya, dia menjadi kebanggaan Inggris setelah menjadi juara nasional di kelas welter ringan yang dilanjutkan dengan gelar regional. Hatton meraih gelar minor IBU saat mengalahkan Tony Pep pada 2001.
Reputasinya menanjak pada 2005 usai mengalahkan salah satu jagoan di kelas welter ringan Kostya Tszyu asal Rusia. Kemenangan dengan TKO pada ronde kesebelas itu sekaligus memberi Hatton gelar sabuk juara dunianya yang pertama, yaitu kelas welter ringan versi IBF.
Setahun kemudian, Hatton membuat keputusan untuk naik ke kelas welter. Tak butuh waktu lama, dia langsung meraih gelar juara dunia di pertarungan pertamanya di kelas itu. Hatton mengalahkan petinju Amerika Serikat (AS) Luis Colazzo untuk meraih sabuk juar kelas welter versi WBA.
LONDON - Keputuan besar dibuat mantan juara dunia tinju asal Inggris Ricky Hatton. Setelah dua tahun berlalu tanpa melakoni pertarungan, mantan pemilik
BERITA TERKAIT
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025