Hayo loh... JK Bilang Begini, Luhut Ngomong Begitu

jpnn.com - JAKARTA - Menko Polhukam Luhut Pandjaitan menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) sedang tidak sehat sehingga tidak menghadiri peringatan Hari Antikorupsi 2015, di Bandung, kemarin. Anggota Tim Komunikasi Presiden, Ari Dwipayana juga menyampaikan alasan yang sama.
Namun, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) membantah ketidakhadiran presiden tersebut karena kondisi yang tidak bugar.
“Presiden sehat, buktinya saya ketemu," tutur JK setelah bertemu presiden di Komplek Istana Kepresidenan, kemarin (10/12).
Dia menambahkan, kalau sempat berbicara dengan Jokowi cukup lama. ”Kami ngobrol-ngobrol sambil makan siang,” imbuh JK.
Kehadiran JK di Istana Kepresidenan tersebut karena dipanggil presiden. Wapres awalnya dijadwalkan akan menerima Dirut BPJS Ketenagakerjaan Elvyn G. Masassya. Pertemuan tersebut kemudian diundur. “Tidak ada masalah spesifik (yang dibicarakan),” kata JK.
Disinggung soal pembatalan kunjungan kerja presiden ke Bandung yang juga untuk membuka Festival Anti-Korupsi 2015, dia menyatakan bahwa hal itu disebabkan ada persoalan yang lebih darurat. Namun demikian, dia enggan menjelaskan lebih rinci masalah tersebut. “Ya ada masalah yang itu mungkin lebih urgent,” tandasnya.
Sebelumnya, dalam acara peringatan Hari Antikorupsi, presiden hanya mengirim naskah pidato untuk dibacakan Menkopolhukam. Pada kesempatan itu lah, mantan kepala Kantor Staf Kepresidenan itu menyampaikan alasan absennya Jokowi karena sakit.
Penegasan itu kemudian dipertegas oleh Ari Dwipayana. “Presiden memang dalam kondisi kurang bugar,” kata Ari.
JAKARTA - Menko Polhukam Luhut Pandjaitan menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) sedang tidak sehat sehingga tidak menghadiri peringatan Hari Antikorupsi
- Sosok Aspri Wamen Bima Arya Jadi Sorotan, Ternyata…
- Kapan PPPK 2024 Tahap 1 Mulai Bekerja? Jangan Kaget ya
- Wisnu Bawa Tenaya: PHDI Sudah Terima SK AHU dari Kementerian Hukum
- Guru Vokalis Band Sukatani Dipecat, P2G Marah Besar
- Peduli Kesehatan Mental Pelaut, PIS Gandeng Federasi Internasional
- Lari jadi Tren di Masyarakat, Waka MPR: Harus Didukung Upaya Wujudkan Udara Bersih