Hayom Kalah, Tradisi Emas Tunggal Putra Patah
jpnn.com - NAY PYI TAW - Lain tunggal putri, lain pula tunggal putra. Ketika tunggal putri bisa mematahkan paceklik emas SEA Games yang sudah berlangsung enam tahun, hal sebaliknya justru terjadi di nomor tunggal putra.
Dionysius Hayom Rumbaka gagal meneruskan dominasi Indonesia di nomor tunggal putra multieven olahraga dua tahunan tersebut. Itu terjadi setelah Hayom dipaksa mengakui ketangguhan wakil Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk lewat laga straight set dengan skor 20-22, 17-21 di Wunna Theikdi Indoor Stadium, Sabtu (14/12).
Kegagalan Hayom adalah yang pertama bagi tunggal putra Indonesia dalam sepuluh tahun terakhir. Selama kurun waktu itu, tunggal putra Indonesia memang selalu berhasil mempersembahkan emas.
Sebaliknya, bagi Tanongsak, kemenangan tersebut merupakan pembalasan atas kegagalannya di SEA Games 2011 lalu. Ketika itu, semifinalis All England 2013 tersebut dipaksa mengakui ketangguhan Simon Santoso di partai pemungkas.
Hayom sebetulnya tampil cukup baik di awal permainan. Dia sempat memimpin perolehan skor 5-0. Tapi, setelah itu Tanongsak mulai bangkit. Sementara Hayom malah banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.
“Saya sudah melakukan usaha maksimal. Namun lawan punya serangan yang bagus yang cukup menyulitkan buat saya. Pada pertandingan tadi, saya lebih banyak di bawah tekanan,” terang Hayom di laman resmi PB PBSI. (jos/jpnn)
NAY PYI TAW - Lain tunggal putri, lain pula tunggal putra. Ketika tunggal putri bisa mematahkan paceklik emas SEA Games yang sudah berlangsung enam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Anthony Sinisuka Ginting Mundur dari Indonesia Masters 2025
- Tak Punya Lawan, Florentino Perez Kembali Jadi Orang Nomor 1 Real Madrid
- Indonesia Masters 2025: Garuda Pecah Telur di Istora?
- Pelatih Persib Bojan Hodak Sampaikan Kabar Kurang Sedap Soal Cedera Rachmat Irianto
- Live Streaming Semen Padang Vs Bali United: Ada Semangat 2019
- Liga Inggris, Guardiola Sebut Manchester City Telah Kembali ke Performa Terbaik