Hayooo, Jangan Macam-macam Sama Pengelolaan Dana Desa

Hayooo, Jangan Macam-macam Sama Pengelolaan Dana Desa
Ilustrasi. Foto dok JPNN

jpnn.com - MANADO - Bupati Minahasa Tenggara James Sumendap memberikan peringatan kepada seluruh pemerintah desa, agra tidak main-main dalam pengelolaan dana desa. Jika ada yang menyelewengkan dana desa, akan berhadapan dengan penegak hukum.

“Sekarang aparat hukum serius mengawasi dana desa, khususnya yang berada di Minahasa Tenggara. Jadi perangkat desa jangan coba-coba main api,” kata Sumendap Selasa (12/7) kemarin.

Karena itu, Sumendap meminta agar aparat penegak hukum melakukan pengawasan ketat terhadap penggunaan dana desa. Jika ada yang melakukan penyelewengan, jangan segan-segan menindakinya.

"Sebagai pemerintah, kami tidak akan mengintervensi aparat penegak hukum jika mendapati ada penyelewengan dana desa yang dilakukan oknum-oknum tertentu. Silakan diproses sesuai aturan," tegasnya.

Kepada perangkat yang dipercayakan mengelola dana desa, Sumendap meminta agar memanfaatkannya sebaik-baiknya dan jangan sampai disalahgunakan. (esy/jpnn)

MANADO - Bupati Minahasa Tenggara James Sumendap memberikan peringatan kepada seluruh pemerintah desa, agra tidak main-main dalam pengelolaan dana


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News