Hazard: Terima Kasih, Lampard!

jpnn.com - LONDON - Ada kejadian unik ketika Chelsea menjamu Newcastle United di Stamford Bridge, London, Sabtu (8/2). Gelandang Chelsea, Eden Hazard maju sebagai algojo ketika Chelsea mendapat hadiah penalti pada menit ke-63.
Gelandang asal Belgia itupun sukses menjalankan tugasnya. Itu adalah hal yang cukup asing di The Blues, julukan Chelsea. Pasalnya, tugas sebagai eksekutor penalti selama ini selau diambil Frank Lampard.
Rupanya, ada alasan kuat di balik keputusan Lampard memberikan kesempatan pada Hazard. Lampard ingin Hazard mencetak hat-trick dalam laga itu.
Sebelumnya, mantan penggawa Lille itu sudah menceploskan dua gol pada menit ke-27 dan 34. Hazard pun berterima kasih pada Lampard.
"Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih pada Lampard untuk kesempatan mengambil tendangan penalti. Sebab, biasanya hal itu menjadi miliknya," terang Hazard di laman Daily Star, Senin (10/2).
Momen itu menjadi salah satu yang paling berkesan bagi Hazard selama membela The Blues, julukan Chelsea. Pasalnya, itu adalah kali pertama Hazard mencetak hat-trick di Premier League.
"Saya sempat mempersilakan Lampard mengambil penalti. Namun, dia memberikan pada saya. Terima kasih. Saya berharap bisa melakukannya lagi di hari lain. Saya akan bekerja keras untuk itu," tegas Hazard. (jos/jpnn)
LONDON - Ada kejadian unik ketika Chelsea menjamu Newcastle United di Stamford Bridge, London, Sabtu (8/2). Gelandang Chelsea, Eden Hazard maju sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Menjelang El Clasico, Flick Bersimpati dengan Situasi yang Dialami Ancelotti
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Semarang: Electric PLN Berburu Kemenangan Perdana
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?