Head to Head Jonatan Christie vs Kunlavut Vitidsarn, Jojo Harus Hati-hati

jpnn.com - Jalan terjal menemui Jonatan Christie dengan menantang jagoan Thailand Kunlavut Vitidsarn di perempat final Japan Open 2023.
Duel Jojo vs Vitidsarn berlangsung di lapangan 1 Yoyogi National Stadium pada partai ke-6, Jumat (28/7/2023).
Kedua pemain berstatus unggulan di Japan Open 2023.
Jojo menempati unggulan ke-6, sedangkan Vitidsarn merupakan unggulan ketiga.
Berbicara prestasi sepanjang musim ini, Vitidsarn sedikit lebih unggul dari Jojo.
Pemilik ranking tiga dunia itu sudah mengoleksi dua trofi, yakni India Open dan Thailand Open 2023.
Pada India Open 2023, Vitidsarn, bahkan mampu mengalahkan pemain ranking satu dunia, Viktor Axelsen (Denmark).
Sementara itu, Jojo baru mengoleksi satu trofi di musim ini yang didapat pada ajang Indonesia Masters 2023. Saat itu, Jojo mengalahkan sesama wakil Merah Putih, yakni Chico Aura Dwi Wardoyo.
Jalan terjal menemui Jonatan Christie dengan menantang jagoan Thailand Kunlavut Vitidsarn di perempat final Japan Open 2023.
- Sudirman Cup 2025: Gloria Siap Berbagi Tanggung Jawab dengan Jojo
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Sudirman Cup 2025: Upaya Garuda Memulihkan Martabat
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- BAC 2025: Jonatan Christie Gagal Pertahankan Gelar, Ini Penyebabnya