Hebat! Ditlantas Polda Jatim Raih Ranking 1
jpnn.com, JAKARTA - Ditlantas Polda Jatim terpilih sebagai yang terbaik dalam pelaksanaan Operasi Simpatik 2017 yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.
Kapolri Jenderal Tito Karnavian memberikan penghargaan tersebut kepada Dirlantas Polda Jatim Kombespol Ibnu Isticha di Mabes Polri, kemarin.
Ditlantas Polda Jatim dianggap unggul dalam kegiatan preemtif dan preventif.
Inovasi yang dilakukan juga mampu menekan angka kecelakaan.
Yang tidak kalah penting, angka penindakan tergolong tinggi. Baik secara lisan maupun tertulis.
"Semakin banyak yang ditegur, tandanya, kami semakin aktif," terang Kabag Binops Ditlantas Polda Jatim AKBP Alfian Nurrizal.
Menurut Alfian, dalam Operasi Simpatik tahun ini, pihaknya memang tidak mau setengah-setengah.
Sebanyak 2.537 personel gabungan diturunkan.
Ditlantas Polda Jatim terpilih sebagai yang terbaik dalam pelaksanaan Operasi Simpatik 2017 yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.
- Heboh Insiden Carok Pendukung Cabup, Brimob Hingga Marinir Dikerahkan ke Sampang
- Carok di Sampang Dipicu Masalah 2 Kiai, Begini Ceritanya
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Pengusaha Surabaya Suruh Siswa Sujud & Menggonggong Sudah Ditangkap, Begini Tampangnya
- Pengusaha yang Paksa Anak Sujud dan Menggonggong Ditangkap Polisi
- Melawan Polda Jatim, Residivis Pencurian Motor Ditembak Mati