Hebat Juga ya Klub Inggris yang Dibeli Anindya Bakrie Ini
jpnn.com, JAKARTA - Pemilik Oxford United yang juga pengusaha muda asal Indonesia Anindya Novyan Bakrie, mengapresiasi pasukan Oxford yang berjuang menembus babak play off League One Inggris, untuk promosi ke divisi dua Liga Championship.
“Kami bersyukur Oxford United dapat bermain cemerlang dalam pertandingan terakhir Season ini."
"Kemenangan meyakinkan 4-0 melawan Burton menggiring The Yellows masuk ke play off kedua kalinya dalam dua tahun terakhir," kata Anin dalam pernyataan resmi di Jakarta, Senin (10/5).
"Semoga dua pertandingan melawan Blackpool, dapat membawa Oxford United kembali ke Wembley untuk Final Play Off," kata Anindya.
Hasil League One Inggris musim 2020-2021 pekan terakhir atau laga ke-46 berakhir dramatis, Minggu 9 Mei 2021.
Empat tim lolos ke babak playoff, yakni Blackpool FC, Sunderland AFC, Lincoln City, dan Oxford United yang kini dimiliki Anindya Bakrie.
Keberhasilan Oxford tak lepas hasil maksimal pada laga terakhir usai membungkam Burton Albion 4-0.
Sedangkan rival terdekat Portsmouth FC takluk di kandang sendiri melawan Accrington Stanley FC 0-1.
Hebat juga ya kiprah klub Inggris yang dibeli pengusaha asal Indonesia Anindya Bakrie ini, semoga berhasil.
- Anindya Bakrie: Kadin Indonesia Siap Bantu & Dukung Kepemimpinan Asean Bac Malaysia di ASEAN
- Dampingi Presiden Prabowo Terima Pengusaha Jepang, Anindya Bakrie Optimistis Investasi & Perdagangan Meningkat
- Hadiri Rakernas HIPPI, Ketum Kadin Anindya Bicara Soal Efisiensi Anggaran untuk Kepentingan Rakyat
- Anindya Bakrie: Rapimnas Kadin 2024 Fokus Hasilkan Rekomendasi Terbaik untuk Pemerintah
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja
- Kadin dan Pemerintah Indonesia Berpotensi Dapatkan Pendanaan untuk Transisi Energi & Rumah Murah dari Inggris