Hebat, Karya Pelukis Asal Jogja ini Mulai Diakui Dunia
Selasa, 29 November 2016 – 03:29 WIB
"Saya bikin gambar untuk label anggur mereka. Saya bikin beberapa. Jadi serial. Itu jadi awal pengalaman yang tak terlupakan," ucap Keke.
Order lain yang cukup berkesan adalah pembuatan sampul depan dan belakang buku The Genius of Birds karya Jennifer Ackerman. Karena buku tersebut diterjemahkan ke beberapa bahasa dan diterbitkan di beberapa negara, Keke jadi ikut menikmati royaltinya. Dia mengaku agak terkejut dengan sistem royalti tersebut. Biasanya, klien membeli putus karyanya. "Kalau ini, ngelukisnya sekali, dapat royalti berkali-kali. Hahaha," ucapnya.
Setelah kembali dari Inggris dan menetap di Jogjakarta pada 2014, Keke tergugah untuk mendokumentasikan ragam flora asli Indonesia. Dia sadar bahwa Indonesia punya ragam flora dan fauna yang sangat banyak. Biodiversity-nya paling kaya, tetapi belum tercatat dengan baik. Hal tersebut berbanding terbalik dengan kondisi di Inggris.
"Di sana, tanaman liar saja diperhatikan. Orang-orang jadi tahu tanaman apa itu. Sementara di sini, orang banyak yang tidak tahu," ungkapnya. (ANDRA NUR OKTAVIANI/c11/ari/JPNN/pda)
Melukis tanaman atau botani bagi sebagian perupa bisa saja tidak menarik. Tapi di tangan Eunike Nugroho berbeda. Dia benar-benar memiliki passion
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408