HEBAT...Rela Mengajar Tanpa Digaji, Sudah 11 Tahun
Sartje merupakan sosok guru yang disenangi murid-muridnya. Karena memang Sartje adalah pribadi yang baik, setia, serta sangat teladan dan bertanggung jawab.
Mengapa ia mau mengajar di tempat sejauh itu bahkan tidak digaji? Sartje hanya menjawab, pastilah tak banyak orang yang mau mengajar dengan rela di kampung ini.
Anak-anak muda berpendidikan pun sekarang banyak. Tapi tidak mempunyai niat untuk mengabdi di kampung sendiri. Sudah 11 tahun ini, saya tidak pernah lelah untuk mengajar.
“Sampai kapan pun, saya tetap akan mendidik anak-anak di Kampung Pangirolong,” katanya berkaca-kaca saat ditemui Manado Post di rumahnya.
Semangat serta keteladanannya selama 11 tahun sangatlah besar. Khususnya bagi anak-anak yang bersekolah di sana. Anak-anak didiknya ada yang sudah meneruskan ke pendidikan lebih tinggi.
Itu kerinduan Sartje. Melihat anak-anak didiknya terus melanjutkan pendidikan. Menggapai cita-cita. “Jika mereka sukses, saya yang akan tersenyum bahagia,” tandasnya.(***/sam/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rumah Musik Harry Roesli, Tempat Berkesenian Penuh Kenangan yang Akan Berpindah Tangan
- Batik Rifaiyah Batang, Karya Seni Luhur yang Kini Terancam Punah
- 28 November, Masyarakat Timor Leste Rayakan Kemerdekaan dari Penjajahan Portugis
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara