Heboh Hepatitis Akut Misterius, Komisi IX Akan Panggil Menkes
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR RI Irma Suryani Chaniago mengatakan bahwa pihaknya akan memanggil Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin terkait wabah hepatitis akut.
Menurutnya, pemanggilan dilakukan setelah momen liburan Idulfitri.
"Sidang pertama setelah Lebaran pasti akan ada rapat dengar pendapat dengan Menkes," kata Irma kepada JPNN.com, Jumat (6/5).
Menurutnya, rapat dengan Menkes itu dilakukan untuk mendapatkan informasi secara detail terkait wabah hepatitis akut.
"Meminta Menkes menjelaskan secara rinci terkait penyebaran hepatitis akut agar tidak menjadi endemi," lanjutnya.
Sebelumnya, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah menindaklanjuti kasus hepatitis akut misterius yang mengakibatkan tiga anak meninggal dunia.
Tiga pasien anak tersebut dirawat di RSUPN Dr. Ciptomangunkusumo dan diduga mengidap hepatitis akut yang belum diketahui etiologinya.
Kemenkes dan Dinas Kesehatan DKI Jakarta melakukan investigasi kontak untuk mengetahui faktor risiko terhadap tiga kasus tersebut.
Komisi IX DPR RI akan memanggil Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin terkait wabah hepatitis akut.
- Komite III DPD Akan Panggil Menkes Terkait Dugaan Maladministrasi PMK 12/2024
- Kemenkes Diminta Tuntaskan Masalah Pemberhentian Anggota KTKI
- Dipanggil Prabowo, Menkes Budi: Pembekalan Supaya Enggak Korupsi
- INN RS PON Perkuat Layanan Kesehatan Otak dan Saraf di Indonesia
- Menkes Dorong Kemandirian Produksi Vaksin Dalam Negeri
- RSHS Bandung Ternyata Pernah Merawat 2 Pasien Positif Mpox pada 2023, Keduanya Sembuh Total