Heboh Kasus Investasi Bodong di 212 Mart, Novel Bamukmin Bilang...
jpnn.com, JAKARTA - Wasekjen Persaudaraan Alumni (PA) 212 Novel Bamukmin buka suara soal investasi bodong 212 Mart yang diusut kepolisian di Samarinda, Kalimantan Timur.
Menurut Novel, PA 212 sama sekali tidak terlibat dalam dugaan investasi bodong yang merugikan ratusan orang dengan nilai sekitar Rp 2 miliar itu.
"Tidak ada kaitannya (PA 212) dengan investasi bodong 212 Mart," ujar Novel kepada JPNN, Jumat (7/5).
Sebelumnya, ratusan orang yang ada di Samarinda, Kalimantan Timur diduga menjadi korban penipuan investasi toko 212 Mart.
Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pihaknya akan mengusut tuntas kasus tersebut.
"Tentunya kepolisian tetap akan mendengarkan apa yang menjadi keluhan dari masyarakat. Kalau ada laporan tentunya polisi akan merespons dengan melalui suatu penyelidikan,” kata Argo kepada wartawan di Jakarta, Rabu (5/5).
Jenderal bintang dua ini memastikan, penyidik Polri yang ada di Samarinda akan menangani kasus itu dengan profesional.
"Apakah nanti itu ada suatu pidana atau tidak, yang terpenting bahwa polisi akan merespons dan mempelajari daripada yang ada di lapangan,” tegas Argo. (cuy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Novel Bamukmin menanggapi kasus dugaan investasi bodong 212 Mart di Samarinda yang saat ini diusut polisi.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Terlibat Penipuan Investasi Bodong, WN Nigeria Ini Bakal Dideportasi Imigrasi Bandung Besok
- Mental Bunga Zainal Terganggu Seusai Tertipu Rp 15 Miliar
- Bohongi Suami Hingga Korbankan Dana Pendidikan Anak, Bunga Zainal Sesenggukan Cerita Tertipu Investasi Bodong
- Bunga Zainal Tertipu Investasi Bodong Rp 15 Miliar, Begini Respons Suami
- Kronologi Bunga Zainal Ditipu Rp 15 Miliar oleh Orang Terdekat
- Bunga Zainal jadi Korban Investasi Bodong, Total Kerugian Mencapai Rp 15 Miliar