Heboh Mayat Pria Mengapung di Bawah Jembatan, Polisi Berdatangan

jpnn.com, BENGKULU TENGAH - Sesosok mayat pria ditemukan mengapung di bawah jembatan yang berada di Desa Kota Niur, Kecamatan Semidang Lagan, Kabupaten Bengkulu Tengah, pada Kamis (26/5) sore sekitar pukul 16.00 WIB.
Mendapat laporan warga, polisi berdatangan ke lokasi ditemukannya mayat pria tersebut.
"Saat ini tim kami masih melakukan olah TKP," kata Kasat Reskrim Polres Bengkulu Tengah Iptu Donald Sianturi dihubungi Kamis malam.
Iptu Donald mengungkap untuk menjangkau lokasi ditemukannya mayat pria yang belum diketahui identitasnya itu dan membuat warga sekitar heboh itu, polisi cukup kesulitan.
"Lokasi kejadian ditemukan mayat cukup jauh dan akses jalan menuju TKP juga buruk sekali, jadi memang sedikit memakan waktu," ungkap Iptu Donald.
Sementara itu, warga silih berganti mendatangi lokasi penemuan mayat pria tersebut.
Mereka penasaran dengan sosok mayat pria yang ditemukan dalam kondisi tertelungkup di bawah jembatan. (mar1/rakyatbengkulu)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Warga di Desa Kota Niur Bengkulu Tengah heboh dengan penemuan mayat pria mengapung di bawah jemabatan. Polisi berdatangan
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- Pelaku Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Kabupaten Garut Ditangkap
- Pelaku Pengelolaan Sampah Ilegal dan Pungli di Pekanbaru Ditangkap