Heboh, Nathalie Holscher Terima Lamaran Ladislao Camara
Senin, 06 November 2023 – 10:10 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Nathalie Holscher baru saja dilamar oleh sang kekasih, Ladislao Camara.
Proses lamaran tersebut terjadi saat keduanya mengunjungi kawasan Gunung Gede, Jawa Barat.
Melalui akun miliknya di Instagram, Nathalie Holscher memperlihatkan momen ketika dilamar oleh Ladislao Camara.
Mantan istri Sule itu tampak menunjukkan cincin yang diberikan oleh kekasih bulenya.
Adapun cincin yang melekat di jari manis tersebut menjadi bukti bahwa Nathalie Holscher menerima lamaran Ladislao Camara.
"She said yes," tulis Ladislao Camara.
Foto Nathalie Holscher dilamar Ladislao Camara langsung menjadi perbincangan netizen di media sosial.
Sejumlah netizen dan rekan selebritas mengaku ikut bahagia melihat lamaran tersebut.
Selebgram Nathalie Holscher baru saja dilamar oleh sang kekasih, Ladislao Camara.
BERITA TERKAIT
- Sule Beri Nasihat untuk Rizky Febian yang Segera Jadi Ayah
- Sule Ungkap Jenis Kelamin Calon Bayi Rizky Febian dan Mahalini
- Rizky Febian Sampaikan Kabar Mahalini Hamil, Sule Beri Nasihat
- 3 Berita Artis Terheboh: Ayah Baim Wong Meninggal, Ari Lasso Sindir PSSI
- Kebahagiaan Sule Saat Mengetahui Mahalini Hamil Anak Pertama
- Nathalie Holscher Murka kepada Seorang Netizen, Ini Sebabnya