Heboh! Pria Bawa Samurai Labrak Dokter di Rumah Sakit
Karena terpantau membawa sajam, security Rumah Sakit itu kemudian melaporkan hal tersebut kepada Kasubbid Umum Rumah Sakit itu serta menghubungi petugas kepolisian.
“Kabarnya oknum dokter yang mengetahui jika dirinya akan dilabrak itu memilih tidak datang untuk bekerja ke Rumah Sakit. Dan security Rumah Sakit langsung meminta bantuan kepada kepolisian,” ujar sumber di lapangan.
Kemudian pria yang kabarnya sempat ingin menemui Direktur Rumah Sakit itu akhirnya diamankan pihak kepolisian Polres Tabanan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Pelaku juga kini telah didampingi sang ayah di Polres Tabanan.
Kasubag Humas Polres Tabanan, AKP I Putu Oka Suyasa membenarkan perihal diamankannya pria bernama I Wayan DD tersebut.
Pihaknya juga turut mengamankan barang bukti berupa pedang samurai dan kunci ban mobil yang dibawa pelaku.
“Saat ini pelaku masih kita mintai keterangan dulu, termasuk untuk mendalami motifnya,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan, sementara diduga pelaku nekat melakukan hal tersebut karena dilatarbelakangi masalah pribadi sehingga pihak Rumah Sakit itu menyerahkan sepenuhnya permasalahan itu kepada pihak kepolisian. (ras)
I Wayan DD, 22, pria warga Banjar Dinas Pasekan Baleran, Desa Dajan Peken, Tabanan, Bali, nekat melabrak oknum dokter.
Redaktur & Reporter : Soetomo