HEBOH! Sejumlah Warga Melihat Hantu Ngesot, Pak Kades Turun Tangan
jpnn.com - NGABANG - Sudah dua bulan ini warga Kampung Tanjung, dusun Hilir Kantor, desa Hilir Kantor Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, Kalbar, dihebohkan dengan penampakan yang disebut-sebut sebagai hantu Kuntilanak.
Isu berkembang, hantu ini disebut-sebut sempat dilihat belasan warga setempat. Hantu tersebut sering menampakan dirinya di atas pukul 21.00. Hebohnya penampakan kuntilanak ini akhirnya sampai ke telinga Kepala Desa (Kades) Hilir Kantor, Yohanes. Mendengar isu itu, iapun langsung mendatangi Kampung Tanjung untuk ‘menginvestigasi’ kebenarannya.
“Kalau kita hanya mendengar isu, jelas kita tidak percaya. Makanya saya langsung turun ke lapangan guna mengecek kebenaran penampakan hantu Kuntilanak itu,” ujar Yohanes, Jumat (4/9) di Ngabang.
Keterangan yang didapatnya dari salah satu tokoh masyarakat Tanjung, Syawaludin, menyebutkan penampakan hantu Kuntilanak itu memang benar adanya.
“Namun demikian kita tidak harus percaya serta merta soal penampakan hantu kuntilanak itu karena hal tersebut merupakan hal gaib. Kita berharap hal ini jangan sampai menimbulkan keresahan di tengah-tengah masyarakat. Makanya saya langsung turun ke lapangan,” katanya.
“Saya selaku Kades Hilir Kantor mengajak masyarakat untuk kembali menjalankan aktivitas sebagai mana biasanya. Laksanakanlah kegiatan Siskamling karena hal ini bisa menjaga keamanan dan ketentraman masyarakat. Sampai saat ini situasi di Kampung Tanjung aman dan tidak ada cerita penampakan hantu Kuntilanak itu lagi,” ucap Yohanes.
Sementara itu, tokoh masyarakat Tanjung, Syawaludin membenarkan adanya penampakan hantu kuntilanak itu. “Sebab ada belasan orang yang diganggu melalui mimpi dan kenyataan. Bahkan, ada masyarakat yang dipegang hantu kuntilanak itu secara nyata,” terangnya.
Awalnya ia sendiri tidak percaya dengan adanya penampakan hantu Kuntilanak itu. “Sebab kita perkirakan itu merupakan perbuatan manusia yang sengaja ingin menakut-nakuti masyarakat dengan tujuan untuk melakukan aksi pencurian di rumah warga. Tapi setelah kita selidiki dengan menanyakan langsung kepada orang yang melihat penampakan hantu itu, ternyata benar,” kata Ndeng Syawal, sapaan akrabnya.
NGABANG - Sudah dua bulan ini warga Kampung Tanjung, dusun Hilir Kantor, desa Hilir Kantor Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, Kalbar, dihebohkan
- Polda Metro Jaya Siapkan 588 Personel Saat Penetapan Gubernur DKI Jakarta
- Pemprov Jateng: Masjid Sheikh Zayed Solo Paling Ramai Dikunjungi selama Libur Nataru
- Kompol Alex Ungkap Penyebab Kaca Pecah di Masjid Ash Shomad, Pastikan Bukan Teror
- 2 Pelaku Pencurian Kelapa Sawit di Kebun PT. SBAL Ditangkap
- Heboh, Kaca Masjid Ash Shomad di Palembang Diduga Terkena Peluru Nyasar
- Sepanjang 2024, 119 Juta Wisatawan Berlibur ke Jateng