Heboh Truk Kontainer Tabrak Banyak Pengendara di Tangerang, Ini Kata Polisi
jpnn.com - Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan empat orang menjadi korban sopir truk kontainer ugal - ugalan sehingga menabrak sejumlah kendaraan di daerah itu.
"Hingga sore ini, kami mendata ada empat orang yang jadi korban dengan rincian tiga orang perempuan dan satu laki-laki," kata Kapolres Kombes Zain di Tangerang Kamis (31/10/2024) sore.
Dia menyebut semua korban tabrak lari tersebut saat ini menjalani pengobatan di RS EMC Tangerang karena mengalami luka serius.
"Untuk penanganan medis mendapatkan jaminan dari Jasa Raharja. Kami juga mendata korban lainnya sampai sekarang," ucapnya.
Sementara untuk sopir truk kontainer saat ini sedang dirawat di RSUD Kabupaten Tangerang.
Sopir ugal-ugalan itu mengalami luka parah setelah diamuk massa yang mencoba menghentikan truk itu secara paksa seusai menabrak sejumlah kendaraan.
"Sopir masih belum kami bisa lakukan pemeriksaan sebab masih ngigau. Jadi, penangan medis saja dahulu," ujarnya.
Namun demikian, Kepolisian tetap melakukan pengumpulan bukti dan juga olah tempat kejadian perkara serta mengatur lokasi agar lalu lintas berjalan lancar.
Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho beri info soal jumlah korban sopir truk ugal-ugalan dan tabrak pengendara di Tangerang.
- Jasa Raharja Sampaikan Santunan kepada Korban Kecelakaan Beruntun di Semarang
- Kecelakaan Truk Aki Rem Blong di Turunan Silayur Semarang, Dua Orang Meninggal Dunia
- Toyota HiAce Hantam Truk Hino di Tol Pekanbaru-Dumai, 5 Orang Luka-Luka
- Dilaporkan APDESI Tangerang, Said Didu Dikawal Masyarakat Penuhi Panggilan Polisi
- 2 Remaja Tenggelam di Perairan Desa Sungai Selari, Bea Cukai Bengkalis Bantu Cari Korban
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak