Heboh Twit Ferdinand, Kapitra: Dia Kebablasan, Offside, Harus Ditangkap
jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Kapitra Ampera menanggapi twit Ketua Yayasan Keadilan Masyarakat Mandiri Ferdinand Hutahaean yang dianggap telah menista agama.
Kapitra menilai Ferdinand telah kehilangan kontrol dalam menyampaikan pernyataan di media sosial.
"Ferdinand lost control dia, kebablasan, offside. Jadi, kalau ada permintaan tangkap Ferdinand, pantas itu dan harus ditangkap," kata Kapitra kepada JPNN.com, Rabu (5/1).
Kapitra mengatakan twit Ferdinand itu bisa mengganggu stabilitas bangsa.
Oleh sebab itu, Kapitra meminta polisi menindak tegas Ferdinand.
"Saya minta polisi tindak tegas dong yang begini, ya (tangkap), saya minta tindak tegas. Jadi, kalau ada bergema Ferdinand tangkap, ya berikan keadilan kepada masyarakat begitu," jelas Kapitra.
Sebelumnya, Twit Ferdinand itu menjadikan tagar #TangkapFerdinand trending di Twitter pada Rabu (5/1).
Dalam unggahannya pada Selasa (4/1), Ferdinand menuliskan kalimat begini:
Politikus PDI Perjuangan Kapitra Ampera menanggapi twit Ketua Yayasan Keadilan Masyarakat Mandiri Ferdinand Hutahaean yang dianggap telah menista agama.
- Curigai Langkah KPU Menyetop Rekapitulasi, Ferdinand Ungkit Omongan Jokowi
- Real Count Sementara DPR RI Dapil III DKI: Erwin Aksa & Sahroni 3 Besar, Suara Ferdinand Sebegini
- Ferdinand Hutahaean Mengingatkan soal Karakter Prabowo, Jokowi Hanya akan Jadi Masa Lalu
- Ketidakhadiran Gibran di Dialog Muhammadiyah Dianggap Melecehkan
- Ferdinand Hutahean Gantikan Effendy Simbolon Jadi Caleg PDIP? Begini Kata Hasto
- Ferdinand Hutahaean Klaim Jadi Bakal Caleg PDIP, Maju di Dapil Ini