Heboh Video Hujan Hanya Guyur 1 Mobil, Mbah Mijan Sebut Itu Pertanda
jpnn.com, BEKASI - Paranormal Mbah Mijan menanggapi video fenomena hujan hanya mengguyur satu mobil di Kabupaten Bekasi yang viral di media sosial.
Mbah Mijan mengatakan dahulu kala fenomena hujan dianggap sebagai suatu pertanda.
"Sebagian orang berpendapat hujan adalah berkah," kata Mbah Mijan kepada JPNN.com, Rabu (3/11).
Mbah Mijan pun menyimpulkan bahwa fenomena hujan hanya mengguyur satu mobil itu merupakan berkah.
"Fenomena hujan mengguyur satu mobil berkah, akan ada rezeki yang besar dari Allah," ujar Mbah Mijan.
"Dulu pernah ada fenomena seperti ini, kini muncul kembali, bisa jadi sebagai pengingat manusia agar tak jauh meninggalkan Tuhannya," sambung Mbah Mijan.
Sebelumnya, video fenomena langka itu direkam oleh anggota DPRD Kabupaten Bekasi Uryan Riana.
Uryan mengatakan peristiwa langka itu terjadi pada Minggu (31/10) siang.
Paranormal Mbah Mijan menanggapi heboh video hujan hanya mengguyur 1 mobil di Kabupaten Bekasi yang viral di media sosial, simak selengkapnya.
- Telusuri Pagar Laut Bekasi, Dedi Mulyadi Bertemu Menteri Nusron Wahid
- Prakiraan Cuaca Riau Hari Ini, BMKG: Waspada Hujan Disertai Petir di Sejumlah Wilayah
- 2 Begal Ini Sadis Banget, Kakek 60 Tahun di Bekasi Dibacok, Motornya Dirampas
- Catat, Jakarta Bakal Diguyur Hujan Senin Ini
- Begini Kronologi Penculikan Anak di Bekasi
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Hujan Berpotensi Mengguyur Sebagian Besar Wilayah