Heboh Video Pesta Perpisahan Siswa SMAN 1, Viral di Medsos, RC Sudah Ditahan

jpnn.com, TANJUNG JABUNG BARAT - Beredar video pesta perpisahan siswa SMAN 1 Tanjung Jabung Barat, Jambi, yang kini viral di media sosial karena mayoritas pesertanya abai terhadap protokol kesehatan.
Pesta tersebut di gelar Sabtu malam (12/4) sekitar pukul 23.00 WIB bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Penyidik Polres Tanjungjabung Barat akhirnya menetapkan satu orang tersangka atas pelanggaran protokol kesehatan pada acara tersebut.
Satu orang berinisial RC yang berprofesi sebagai penyelenggara acara atau even organizer (EO) telah ditetapkan sebagai tersangka.
Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Guntur Saputro melalui keterangan resminya yang diterima, Senin (12/4) mengatakan, penetapan itu dilakukan Minggu (11/4) sekitar pukul 23.00 WIB usai melaksanakan pemeriksaan saksi-saksi di lokasi.
Guntur mengatakan dalam kasus ini sudah memeriksa 40 orang saksi terdiri dari siswa dan pihak EO sebagai panitia.
Tersangka RC bakal dijerat dengan Undang Undang Kekarantinaan Kesehatan. Saat ini tersangka sudah ditahan di Mapolres Tanjungjabung Barat.
Tersangka terancam hukuman maksimal penjara tujuh tahun dan menurutnya hal itu sesuai dengan aturan yang ada.
Video pesta perpisahan siswa SMAN 1 Tanjung Jabung Barat, Jambi, viral di medsos.
- Dugaan KDRT Wanita di Bandung, Polisi Ungkap Fakta Ini
- Ratusan Gangster Konvoi Blokir Jalan & Kacaukan Semarang
- Sahroni Viralkan Dugaan Penganiayaan Terhadap ART Asal Banyumas
- Viral Geng Motor Lakukan Penganiayaan di Bandung, Sahroni: Bubarkan Organisasinya!
- Korban Penipuan Online Ditolak Polres Pemalang, Lapor ke Damkar Hingga Berujung Viral
- Minta Korlantas Polri Tindak Pelaku Bus Oleng, Sahroni: Cabut SIM Sopir dan Tegur PO-nya