Heboh Wanita Loncat dari Lantai 13 Hotel All Season Usai Sarapan

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah warga dan pengunjung yang ada di Hotel All Season, Tanah Abang, Jakarta Pusat dihebohkan dengan adanya aksi bunuh diri seorang wanita pada Rabu pagi tadi sekitar pukul 10.00.
Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Raden Jauhari mengatakan, korban diketahui berinisial SS berusia 32 tahun. Dari pemeriksaan, korban check in ke hotel tersebut pada Selasa 7 Juli kemarin.
“Dari pemeriksaan di lokasi, ternyata korban sempat sarapan. Itu dari kesaksian orang di sana,” kata Raden kepada wartawan, Rabu (8/7).
Ketika itu, SS sarapan di lantai 13 hotel. Setelah selesai makan pagi, dia kemudian loncat dan terjatuh di atas kanopi hotel.
Sebagai tindak lanjut, CCTV di sekitar lokasi pun sudah diambil untuk dianalisis oleh anggota Polri guna mencari penyebab korban loncat.
"Saat ini tim sedang mengecek CCTV maupun ketarangan saksi yang ada. Berikutnya kami hubungi keluarga korban. Posisi terakhir bersangkutan check in tanggal 7 Juli dan hari ini harusnya check out," tegas dia.
Dia juga meminta kepada awak media untuk bersabar sampai penyelidikan selesai dilakukan anggotanya. Apabila pemeriksaan selesai, dia akan membeberkan apa yang menjadi motif korban bunuh diri.
"Belum tahu, dalam penyelidikan kami cari keluarga. Nanti baru bisa dijelaskan lebih lanjut,” tandas dia. (cuy/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Sejumlah warga dan pengunjung yang ada di Hotel All Season, Tanah Abang, Jakarta Pusat dihebohkan dengan adanya aksi bunuh diri seorang wanita pada Rabu pagi tadi sekitar pukul 10.00.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Soal Sukatani Dibungkam Polisi, Dewan Kesenian Purbalingga: Seperti Orde Baru
- Belum Beres, Pemeriksaan 4 Polisi Intimidasi Lagu Sukatani Masih Berlangsung
- Omongan Kapolri Listyo Diungkit setelah Band Sukatani Didatangi Polisi
- Mahfud MD Bilang Begini soal Lagu Band Sukatani yang Menyentil Polisi
- Polres Bungo Bakar 11 Titik Lubang Tikus Tambang Emas Ilegal
- Operasi Pekat Musi 2025, Polres Muara Enim Bekuk Tersangka Curat