Heikal Safar Dukung Penuh Pembentukan Badan Gizi Nasional untuk Menyehatkan Anak Bangsa

Heikal Safar Dukung Penuh Pembentukan Badan Gizi Nasional untuk Menyehatkan Anak Bangsa
Prabowo Subianto dan Heikal Safar. Foto: dok GIM

jpnn.com, JAKARTA - Presiden dan wakil presiden terpilih di Pilpres 2024, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berjanji merealisasikan janji-janji politik saat kampanye. Salah satunya yakni program unggulan makan siang bergizi gratis.

Menanggapi itu, Ketua Umum Gerakan Indonesia Mandiri,(Ketum GIM) Heikal Safar mendukung penuh rencana Prabowo-Gibran tersebut.

"Saya sebagai Ketum Gerakan Indonesia Mandiri beserta seluruh anggota sangat mendukung dan meyakini dengan adanya program makan bergizi gratis yang telah dijanjikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih bapak Prabowo dan Mas Gibran tersebut InsyaAllah mampu menyehatkan dan mencerdaskan rakyat di seluruh tanah air tercinta Indonesia, " ungkap politisi muda itu di kantornya. 

Heikal Safar mengatakan cita-cita Prabowo Subianto sangatlah besar untuk menjadikan NKRI negara maju yang disegani dunia internasional. Dia berharap Badan Gizi Nasional yang diwacanakan juga terealisasi.

"Oleh karenanya saya mengharapkan agar Badan Gizi Nasional dengan program makan siang bergizi gratis harus segera terwujud dan berjalan lancar, aman, damai dan berkesinambungan," imbuhnya.

Menurutnya, program makan siang bergizi gratis tersebut sejalan yang berkaitan dengan adanya laporan terbaru Dewan Gubernur Bank Indonesia tentang kondisi perekonomian Indonesia terkini.

"Saat ini dinamika ekonomi keuangan global berubah cepat sehingga risiko dan ketidakpastian meningkat, hal ini menjadi ancaman bagi negara berkembang termasuk Indonesia," ujarnya.

Oleh karena itu, Heikal berharap para tokoh agama, nasional, elit partai politik, kaum intelektual, para kepala daerah Gubernur, Bupati dan Wali Kota hingga para aktivis turut mendukung langkah Prabowo-Gibran.

Heikal Safar mengatakan cita-cita Prabowo Subianto sangatlah besar untuk membantu rakyat terutama generasi muda.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News