Helikopter JK Mendarat Darurat
Rabu, 30 November 2011 – 11:45 WIB

Helikopter JK Mendarat Darurat
BUMIAGUNG - Akibat cuaca buruk, helikopter milik Maskapai Air Transport Services (ATS) mendarat darurat di Lapangan Desa Donomulyo Kecamatan Bumiagung Lampung Timur pukul 10.00 WIB, Selasa (29/11). Helikopter dengan nomor lambung PK-EAI diterbangkan pilot Herman didampingi co Pilot Suparno dalam perjalanan dari Sentul Bogor, Jawa Barat menuju Palembang Sumatera Selatan. Kehadiran helikopter tersebut langsung mengundang perhatian warga sekitar yang menduga ada pejabat yang datang. Karena, saat itu cuaca mendung dan hujan rintik-rintik tidak banyak masyarakat yang mendekati helikopter untuk melihat secara langsung.
Namun, ketika melintasi wilayah Lampung Timur, helikopter tersebut memutuskan untuk mendarat di lapangan depan Kantor Kecamatan Bumiagung. Herman Co Pilot menyatakan, Helikopter tersebut terpaksa mendarat di lapangan Desa Donomulyo karena cuaca buruk. Akibat cuaca buruk tersebut jarak pandang pilot menjadi terbatas.
Baca Juga:
Menurutnya, helikopter milik perusahaan mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla tersebut berangkat dari Sentul Bogor Jawa Barat pukul 08.30 WIB dengan tujuan Palembang Sumatera Selatan. Di Palembang Sumatera Selatan akan melakukan pengecekan pipa gas milik Pertamina. Setelah melakukan pendaratan sekitar 1 jam, pukul 11.10 WIB kembali melanjutkan perjalanan menuju Palembang Sumatera Selatan.
Baca Juga:
BUMIAGUNG - Akibat cuaca buruk, helikopter milik Maskapai Air Transport Services (ATS) mendarat darurat di Lapangan Desa Donomulyo Kecamatan Bumiagung
BERITA TERKAIT
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka