Hemat Rp8,5 Miliar, Ruang Banggar Resmi Dioperasikan
Senin, 11 Juni 2012 – 15:07 WIB
JAKARTA - Ruang rapat Badan Anggaran (Banggar) DPR yang sempat menuai kontroversi beberapa lalu, akhirnya resmi dioperasikan, Senin (11/6). Sekretaris Jendral (Sekjen) DPR, Nining Indra Saleh, mengatakan pengoperasian ini sesuai hasil keputusan rapat pimpinan DPR yang memutuskan mulai masa persidangan ketiga ini ruang rapat Banggar yang sudah dilakukan perbaikan dapat digunakan. Hal itu juga sudah diberitahukan kepada pimpinan Banggar.
Nining juga mengakui pihaknya sudah menindaklanjuti rekomendasi Badan Kehormatan yang memerintahkan segera mengganti komponen-komponen barang impor luar negeri dengan produk lokal yang berkualitas.
Baca Juga:
"Kami telah menjalankan rekomendasi itu," kata Nining kepada wartawan di ruang rapat Banggar DPR, Senin (11/6).
Nining menjelaskan, komponen luar negeri yang sudah disepakati untuk ditarik atau diganti yakni kursi pimpinan banggar, termasuk yang ada di ruang pimpinan. Ditambahkan,di ruang rapat pimpinan Banggar empat kursinya sudah diganti dengan produk dalam negeri.
JAKARTA - Ruang rapat Badan Anggaran (Banggar) DPR yang sempat menuai kontroversi beberapa lalu, akhirnya resmi dioperasikan, Senin (11/6). Sekretaris
BERITA TERKAIT
- Kasus Tom Lembong, Komisi III Tak Ingin Diproses karena Pesanan
- Kampanye di Bengkulu, Mendes Yandri Susanto Dilaporkan ke Bawaslu RI
- Agustiar-Edy Duet Harapan Rakyat Pimpin Kalteng
- Lolly Suhenty Minta Bawaslu di Daerah Uji Coba Aplikasi Siwaslih Secara Serentak
- Dukungan Prabowo dan Jokowi Dinilai Bakal Signifikan Mendongkrak RIDO di Jakarta
- Jateng Muda Banyumas Deklarasi Menangkan Luthfi-Yasin di Pilkada 2024