Hendak Berobat Singgah ke Tempat Hiburan Malam, Pria Tua Itu Meninggal
jpnn.com - TARAKAN – Seorang pria tua berinisial SN (61) akhirnya meninggal setelah ditemukan dalam kondisi tidak sadarkan diri di tempat hiburan malam di bilangan Jl. Kusuma Bangsa, Gunung Lingkas, Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Selasa (19/5) siang/
Informasi yang dihimpun Radar Tarakan (Grup JPNN.com), diketahui meninggalnya pria tua itu sempat mengejutkan beberapa karyawan di tempat hiburan malam tersebut.
Pasalnya, saat SN ditemukan di lorong lantai tiga masih dalam keadaan pingsan. Namun, begitu sesampainya di puskesmas SN pun telah meninggal dunia.
“Tadi kami tidak tahu kalau ada orangtua laki-laki ini pingsan di lantai tiga tepatnya di lorong-lorong itu. karena kami tadi lagi bersih-bersih di lantai dasar,” ucap Iwan—nama samaraan.
Iwan mengatakan, begitu mendengarkan ada teriakan dari lantai tiga. Ternyata ada pria tua dalam keadaan pingsan. Sehingga diperiksa ternyata masih ada denyut nadinya. Kemudian korban pun langsung dievakuasi ke puskesmas terdekat. Namun saat berada di puskesmas dan diberikan pertolongan nyawa korban sudah tidak tertolong lagi.
“Tadi sempat saya rasakan denyut nadinya lalu saya gotong ke puskesmas lalu ditolong oleh dokter, namun nyawanya sudah tidak tertolong lagi,” ungkapnya.
Sementara, anak korban yang langsung tiba di puskesmas tersebut saat mendengar informasi tersebut sudah tak tahan lagi hingga sampai menitik air mata. Diakuinya, sepengetahuannya, ayahnya ini berobat ke puskesmas karena harus kontrol.
“Almarhum ini sebenarnya memiliki riwayat penyakit yaitu sakit jantung,” ungkap pria yang enggan disebutkan namanya.
TARAKAN – Seorang pria tua berinisial SN (61) akhirnya meninggal setelah ditemukan dalam kondisi tidak sadarkan diri di tempat hiburan malam
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB