Hendak ke Batam, Panda Dijemput Paksa KPK
Jumat, 28 Januari 2011 – 12:42 WIB

Hendak ke Batam, Panda Dijemput Paksa KPK
JAKARTA - Politisi PDI Perjuangan, Panda Nababan, dijemput paksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Bandara Soekarno Hatta. Panda yang menjadi tersangka kasus suap pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia itu dijemput saat hendar terbang ke Batam. Sementara pengacara Panda Nababan, Patra M Zen, mengatakan, sebenarnya Panda sudah mengajukan permintaan penundaan pemeriksaan. Namun Patra mengaku belum tahu sikap KPK soal permintaan penundaan itu.
Rencananya, Panda pergi ke Batam untuk menghadiri Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PDIP hari ini (28/1) hingga Minggu (30/1). Namun penyidik KPK sudah menunggu Panda di Bandara Soekarno-Hatta dan membawanya ke KPK. Sekitar pukul 12.00, Panda tiba di KPK dengan mobil Toyota Velfire hitam.
Turun dari mobil, anggota Komisi Hukum DPR itu langsung bergegas masuk ke ruang lobi KPK. Ia hanya berujar singkat ke wartawan. "Saya memang akan berangkat ke Batam," ujar politisi yang gemar mengenakan spatu kets itu.
Baca Juga:
JAKARTA - Politisi PDI Perjuangan, Panda Nababan, dijemput paksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Bandara Soekarno Hatta. Panda yang
BERITA TERKAIT
- Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Dedi Mulyadi, Ini Respons Polisi
- Wujudkan Visi Prabowo, Bupati Lahat Siapkan Generasi Emas Lewat Pengembangan SDM Unggul
- Riset Terbaru, Vape Efektif Bantu Perokok Beralih dari Kebiasaan Merokok
- Di Webinar NARBO, Perum Jasa Tirta II Tegaskan Peran Strategis di Tingkat Asia
- 1.000 Hari Pertama Fase Penting Bagi Anak, Orang Tua Jangan Salah Langkah
- Grinviro Hadirkan Solusi Pengolahan Air Limbah Industri Berkelanjutan di Inatex 2025