Hendak Membegal, Dua Geng Motor Tewas setelah Hantam Trotoar
jpnn.com - BANDUNG – Dua anggota geng motor yang diduga hendak melakukan aksi pembegalan, tewas setelah menabrak trotoar. Kejadian tersebut berlangsung di Jalan Jenderal Gatot Soebroto, nomor 289 dekat Trans Studio Mall, Bandung, pukul 04.00 dini hari kemarin (24/6).
Awalnya, keduanya hendak melakukan aksi pembegalan sebuah mobil Suzuki Grand Vitara warna hitam yang sedang melaju di sepanjang Jalan Laswi.
Setelah mengantar rekannya ke jalan Sukabumi, pengemudi mobil melintas di Jalan Laswi, hendak pulang ke rumah. Di perjalanan, dia melihat mobilnya dibuntuti geng motor. ’’Kurang lebih 6 sampai 8 motor mengibarkan spanduk dan ugal-ugalan,’’ ucap korban, Rimau Sarazim Alkara, 36.
Rimau mengaku, suasana selepas sahur itu sangatlah sepi. Dua motor dari arah kanan dan kiri sempat menghalangi jalannya. ’’Saya mengklakson geng motor itu dan mereka memberi jalan, lalu saya menyalipnya,’’ jelas dia.
Setelah hampir mendekati perempatan Jalan Jenderal Gatot Soebroto, dua motor menyalipnya kembali dan diikuti oleh yang lainnya dan pelaku melemparkan batako ke mobil Rimau. ’’Pelaku melempari kaca pintu sebelah kanan dekat spion,’’ ungkapnya.
Korban berusaha melarikan diri dari pembegalan tersebut dengan mempercepat laju kendaraannya. ’’Saya ingat bahwa ada pos polisi di dekat Trans Studio Mall. Saya langsung turun dari mobil sambil membawa kunci stir untuk membela diri,’’ bebernya.
Namun, saat dirinya turun, ketujuh motor dari geng tersebut berhasil melarikan diri. Nahas, satu motor Yamaha Fino warna putih berplat nomor D 5890 ZBT yang akan menyalip dari arah kiri hilang kendali. Motor tersebut menabrak trotoar dan terseret hingga terpental ke tembok pos polisi.
’’Mereka hilang kendali sebelum menabrak trotoar. Tepat di depan pintu masuk Trans Studio Mall, keduanya melempari kap mobil saya,’’ jelasnya.
BANDUNG – Dua anggota geng motor yang diduga hendak melakukan aksi pembegalan, tewas setelah menabrak trotoar. Kejadian tersebut berlangsung
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius