Hendak Tahajud, Tiba-tiba Perampok Datang, Sadis!
“Semua kunci dan dompet saya berikan saja, supaya kami tidak disakiti. Namun saat itu, mereka menanyakan tempat penyimpanan perhiasan dan uang tunai. Namun saya menjawab, tidak menyimpan uang tunai dan perhiasan di rumah. Imbauan Sahur yang mulai terdengar, tampaknya membuat mereka panik dan pergi pakai motor Blade BA 3166 NP beserta sejumlah perhiasan, dan dompet berisi surat-surat berharga, seperti ATM dan SIM dan uang tunai sekira Rp 2 juta,” beber pejabat Pengawas Pendidikan pada Dinas Pendidikan di Tanahdatar itu.
Kasat Reskrim Polres Padangpanjang, AKP Ismet menyebutkan, modus kejahatan kali ini tidak jauh berbeda dengan peristiwa yang menimpa salah seorang warga Jorong Sawahdiujuang, kenagarian yang sama pada penghujung April lalu.
Tersangka jumlahnya pun hampir sama dan terindikasi telah mengenali lingkungan sekitar, termasuk target yang akan dijadikan korban.
“Korban sepertinya telah diketahui secara detail oleh pelaku, sehingga saat beraksi tidak terjadi hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar. Termasuk saat memasuki rumah, pelaku sepertinya tahu persis kondisi pintu bagian belakang yang sangat mudah dibuka paksa,” terang Ismet.
Sementara itu, sepupu korban yang merupakan KBO Intelkam Polres Padangpanjang Ipda Khairuzaman mengaku, sangat menyesal hal tersebut menimpa keluarganya.
“Saat itu, saya baru saja selesai ibadah Subuh dan bersiap ke kantor sekitar pukul 06.00. Adik saya ini mendatangi rumah dan mengatakan telah mengalami perampokan. Sehingga saat itu, saya langsung menyarankan untuk melaporkan kejadian ke Mapolsek Batipuh,” tutur Khairuzaman.
Meski sejumlah harta berhasil dibawa kabur keempat tersangka, Khairuzaman mengaku masih bersyukur keluarganya masih selamat dan tidak mengalami cacat sedikit pun. Walau korban saat itu menyerahkan semua kunci, tapi satu unit mobil dan motor tidak sempat dibawa kabur pelaku. (wrd/sam/jpnn)
PADANGPANJANG —Pasangan suami istri, Reymond Burhano, 50, dan Rosminarni, 49, dirampok di kediamannya Jorong Batanggadih, Kenagarian Batipuhateh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Aipda Robig Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Ditahan di Rutan Polda Jateng
- Resmi Lapor Polisi, Keluarga Siswa SMK Tewas Ditembak di Semarang Minta Keadilan
- Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos
- Tak Dapat Undangan Pencoblosan, Pria Bercelurit di Sampang Menantang Carok
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET
- Pengakuan Pihak Sekolah & Tetangga Korban Penembakan Bripka R: Kaget Korban Disebut Kreak